Kapal Destroyer Baru Iran Dilengkapi Rudal Hipersonik
Rabu, 05 Juli 2023 - 09:05 WIB
TEHERAN - Kapal perang baru Iran yang diperkirakan dikerahkan dalam waktu dekat akan dilengkapi dengan rudal hipersonik. Kabar tersebut diungkap Komandan Angkatan Laut Iran Laksamana Muda Shahram Irani kepada media lokal.
Kapal destroyer (perusak) tersebut diharapkan dapat meningkatkan kemampuan Angkatan Laut Republik Islam di Laut Kaspia ketika kapal tersebut mulai beroperasi.
Pada Senin (3/7/2023), Irani mengumumkan kapal perusak kelas Jamaran Damavand-2 yang diproduksi di dalam negeri akan dilengkapi dengan "rudal defensif dan ofensif."
“Semua peralatan pertahanan yang dipasang di kapal perusak Damavand-2 benar-benar mutakhir,” ungkap Irani.
Irani juga mencatat, "Semua peralatan yang dipasang di semua kapal perusak lainnya akan diperbarui seiring waktu."
Davamand-2 dilaporkan akan dikerahkan di Laut Kaspia untuk mendukung Armada Utara Angkatan Laut Iran.
Teheran telah membuat kemajuan besar dalam pengembangan industri pertahanannya, langkah yang diperlukan akibat upaya kekuatan Barat melarang Iran membeli persenjataan asing.
Iran juga merupakan salah satu dari empat negara di dunia yang memiliki rudal hipersonik yang dapat berfungsi, bersama Rusia, China, dan Korea Utara.
Kapal destroyer (perusak) tersebut diharapkan dapat meningkatkan kemampuan Angkatan Laut Republik Islam di Laut Kaspia ketika kapal tersebut mulai beroperasi.
Pada Senin (3/7/2023), Irani mengumumkan kapal perusak kelas Jamaran Damavand-2 yang diproduksi di dalam negeri akan dilengkapi dengan "rudal defensif dan ofensif."
“Semua peralatan pertahanan yang dipasang di kapal perusak Damavand-2 benar-benar mutakhir,” ungkap Irani.
Irani juga mencatat, "Semua peralatan yang dipasang di semua kapal perusak lainnya akan diperbarui seiring waktu."
Davamand-2 dilaporkan akan dikerahkan di Laut Kaspia untuk mendukung Armada Utara Angkatan Laut Iran.
Teheran telah membuat kemajuan besar dalam pengembangan industri pertahanannya, langkah yang diperlukan akibat upaya kekuatan Barat melarang Iran membeli persenjataan asing.
Iran juga merupakan salah satu dari empat negara di dunia yang memiliki rudal hipersonik yang dapat berfungsi, bersama Rusia, China, dan Korea Utara.
(sya)
tulis komentar anda