5 Faktor yang Membuat PM Modi Sangat Populer di Kalangan Diaspora India

Senin, 26 Juni 2023 - 15:33 WIB
Meskipun banyak kontroversi, PM Narenda Modi tidak hanya populer di dalam negeri, tetapi juga di kalangan diaspora India di luar negeri. Foto/Reuters
NEW DELHI - Di bawah kepemimpinan Perdana Menteri (PM) Narendra Modi , diaspora India di berbagai negaara percaya bahwa negara asalnya diakui sebagai negara adikuasa yang sedang berkembang.

Upaya PM Modi dalam memproyeksikan citra negara sebagai negara adikuasa yang baru muncul telah menyentuh hati banyak orang di komunitas diaspora. Di bawah kepemimpinannya, mereka yakin India diakui sebagai kekuatan global sejati.

Berikut adalah 5 faktor yang membuat PM Narendra Modi begitu populer di kalangan diaspora India.

1. Berinteraksi dengan Diaspora India di Berbagai Negara





Foto/Reuters

Interaksi dengan orang India dan diaspora asal India telah menjadi komponen kunci dari perjalanan luar negeri Modi sejak ia menjabat pada tahun 2014.

β€œDia mungkin lebih dapat diterima oleh diaspora karena fakta bahwa dia lebih banyak menjangkau mereka,” kata peneliti di Carnegie India, Konark Bhandari, dilansir CNA.

Modi menyebut komunitas diaspora sebagai jembatan manusia antara India dan seluruh dunia.

Dukungan mereka di luar negeri juga dilihat sebagai stempel persetujuan internasional oleh para pengikutnya di India.

Pekan lalu, Modi mengakhiri perjalanannya baru-baru ini ke Amerika Serikat – yang pertama dengan status diplomatik penuh dari kunjungan kenegaraan resmi – dengan berpidato di pertemuan besar diaspora India di Ronald Reagan Center di Washington DC.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More