China: Lee Kuan Yew Negarawan Sejati

Senin, 23 Maret 2015 - 16:18 WIB
China: Lee Kuan Yew Negarawan Sejati
China: Lee Kuan Yew Negarawan Sejati
A A A
BEIJING - Ucapan belasungkawa atas wafatnya mantan Perdana Menteri Singapura, Lee Kuan Yew terus berdatang. Puja dan puji terhadap Lee turut menyertai ucapan belasungkawa tersebut.

Presiden China, Xi Jing-ping tidak segan-segan menyebut pria 91 tahun tersebut sebagai seorang negarawan sejati. "Dia adalah tokoh yang dihormati masyarakat dunia, seorang negarawan dan pemikir," ucap Jin-ping dalam sebuah pernyataan tertulis yang dikirimkan kepada Presiden Singapura Tony Tan Keng Yam.

Sementara itu, seperti dilansir Channel News Asia pada Senin (23/3/2015), juru bicara Kementerian Luar Negeri China Hong Lei secara terpisah mengatakan, Lee adalah seorang visioner. Lei menyebut Lee sebagai seorang ahli startegi yang berpegang teguh pada nilai oriental, namun bervisi internasional.

"Lee adalah adalah seorang negarawan unik yang memiliki pengaruh besar di Asia, dia juga adalah sosok yang membuat kontribusi bersejarah hubungan antara Beijing dan Singapura," ucap Lei.

"Dia adalah pencipta dan pendiri hubungan bilateral China-Singapura dan mempromosikan kerja sama jangka panjang yang saling menguntungkan bagi kedua negara. China menyatakan belasungkawa yang mendalam kepada warga Singapura dan keluarga dan orang-orang terkasih Lee," tambahnya.

Selain Jing-ping dan Lei, Perdana Menteri Cina Li Keqiang juga dikabarkan telah menyatakan rasa belasungkawa kepada keluarga Lee melalui sebuah telegram. Sama seperti Jing-ping dan lei, Keqiang juga menyebut Lee sebagai sosok penting di Asia, dan pioner terciptanya hubungan baik China dan Singapura.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5928 seconds (0.1#10.140)