Ketika Domba-domba Demo di Menara Eiffel

Jum'at, 28 November 2014 - 14:19 WIB
Ketika Domba-domba Demo...
Ketika Domba-domba Demo di Menara Eiffel
A A A
PARIS - Demonstrasi lumrahnya dilakukan para manusia. Namun, di Prancis domba-domba dikerahkan para peternak ke menara Eiffel untuk demo.

Domba-domba itu dikerahkan di menara Eiffel untuk meluapkan rasa frustasi para peternak, setelah serangan serigala terhadap domba-domba ternak merajalela.

Para peternak itu bermaksud mendesak Pemerintah Prancis bertindak untuk melindungi domba-domba mereka dari serangan serigala.

Demo itu menjadi pemandangan langka, sebab selama ini menara Eiffel menjadi ikon Prancis yang dikagumi banyak orang di dunia. Namun, pada Kamis kemarin, kawasan menara Eiffel menjadi lahan bagi para domba untuk merumput.

”Hari ini para peternak (demo), besok mogok,” bunyi spanduk salah satu perternak uang ikut demo bersama para domba. Para pertenak juga menggelar aksi teatrikal, di mana mereka mengenakan kostum serigala yang mengepung para domba.

Para pengunjuk rasa akan menemui Menteri Pertanian Prancis, Stephane Le Foll untuk menyampaikan tuntutan mereka. ”Tidak ada yang alami terkait apa yang dimangsa oleh serigala. Kami menentang serigala, karena mereka menyerang peternakan kami,” kata Claude Font, Kepala Organisasi Peternak Domba dari wilayah Auvergne tengah, seperti dikutip Reuters.
(mas)
Berita Terkait
Lyon Jadi Pelabuhan...
Lyon Jadi Pelabuhan Baru Jerome Boateng
Prancis Imbau Warganya...
Prancis Imbau Warganya Segera Tinggalkan Pakistan
8 Bukti Prancis Kehilangan...
8 Bukti Prancis Kehilangan Pengaruh Neokolonialisme di Afrika
Pelaku Penyanderaan...
Pelaku Penyanderaan di Bank Prancis Masuk dalam Daftar Pemantauan
Gerakan Boikot Produk...
Gerakan Boikot Produk Prancis Raih Momentum di Bangladesh
Pogba Bantah Keluar...
Pogba Bantah Keluar dari Timnas Prancis karena Komentar Marcon
Berita Terkini
4 Alasan Australia Sangat...
4 Alasan Australia Sangat Takut dengan Isu Putin Ingin Gunakan Pangkalan Militer di Papua
1 jam yang lalu
Australia Protes ke...
Australia Protes ke Indonesia Terkait Rusia Minta Gunakan Pangkalan Militer di Papua
2 jam yang lalu
Panglima Militer Israel...
Panglima Militer Israel Sebut Tujuan Perang Gaza Tidak Akan Tercapai, Ini 3 Pemicunya
3 jam yang lalu
Siapa Syekh Mishary?...
Siapa Syekh Mishary? Imam Kuwait yang Pernah Mengkritik Hamas dan Selalu Memuji Raja Salman
4 jam yang lalu
Uni Eropa Larang Calon...
Uni Eropa Larang Calon Anggotanya Rayakan Kemenangan Perang Dunia II di Moskow
5 jam yang lalu
Pasukan Elite Israel...
Pasukan Elite Israel Brigade Golani Tandatangani Petisi Minta Perang Gaza Diakhiri
6 jam yang lalu
Infografis
Ibtihal Aboussad Dipecat...
Ibtihal Aboussad Dipecat Microsoft karena Menentang Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved