Mesir Akan Latih Pasukan Libya

Rabu, 08 Oktober 2014 - 22:03 WIB
Mesir Akan Latih Pasukan...
Mesir Akan Latih Pasukan Libya
A A A
KAIRO - Mesir akan melatih tentara Libya untuk bisa mengatasi gangguan terorisme. Selain itu, Mesir juga akan membantu mengamankan perbatasan kedua negara. Demikian bunyi pernyataan bersama Perdana Menteri kedua negara yang dikeluarkan di Kairo, Rabu (8/10/2014).

Seperti dilaporkan Reuters, langkah ini dilakukan untuk menanggulangi gangguan kaum militan yang berada di kedua negara. Sebelumnya, Presiden Mesir Abdel Fattah al-Sisi telah menyatakan keprihatinan soal keberadaan kaum militan di Libya pasca jatuhnya rezim Moammar Gaddafi. Banyak dari anggota militan ini yang kemudian menyeberangi perbatasan menuju Mesir.

“Kami harus mendukung penuh saudara kami (Libya) di semua wilayah, di bidang keamanan, dan kami akan memberikan pelatihan kontra terorisme. Selain itu, kami juga akan membantu mengawasi kontrol perbatasan,” jelas Perdana Menteri Mesir, Ibrahim Mehleb.

Uluran tangan Mesir ini disambut hangat oleh Libya. “Kami menghadapi terorisme. Dan, terorisme harus dihadapi dengan kekuatan dan tenaga. Membangun dan melatih kekuatan diperlukan untuk menghadapi teroris,” jelas Perdana Menteri Libya, Abdullah al-Thinni.

Baik Mehleb, ataupun al-Thinni sama-sama menyuarakan kerjasama intensif memang sangat diperlukan. “Kunjungan saya dimaksudkan untuk memperdalam koordinasi awal rencana operasi guna mengamankan perbatasan dan juga rencana kerjasama militer,” ujar al-Thinni.
(esn)
Berita Terkait
Parlemen Mesir Gelar...
Parlemen Mesir Gelar Pemungutan Suara Soal Pengerahan Tentara ke Libya
Perkuat Pengaruh di...
Perkuat Pengaruh di Libya, Turki Dituduh ‘Mengepung’ Mesir
Turki-Mesir di Ambang...
Turki-Mesir di Ambang Perang di Libya, Ini Perbandingan Militernya
9 Negara yang Kacau...
9 Negara yang Kacau dan Hancur setelah Terapkan Sistem Demokrasi
4 Negara yang Pemimpinnya...
4 Negara yang Pemimpinnya Terjungkal Setelah Arab Spring
Erdogan Tuding Aksi...
Erdogan Tuding Aksi Mesir dan Uni Emirat Arab di Libya Ilegal
Berita Terkini
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
30 menit yang lalu
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
1 jam yang lalu
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
4 jam yang lalu
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
5 jam yang lalu
Mahmoud Abbas Minta...
Mahmoud Abbas Minta Hamas Serahkan Gaza dan Senjata kepada Otoritas Palestina, Serta Lepaskan Sandera Israel
6 jam yang lalu
Ini Ivan Vladimirovich,...
Ini Ivan Vladimirovich, Bocah 10 Tahun Diduga Anak Rahasia Putin dan Si Cantik Alina Kabaeva
6 jam yang lalu
Infografis
27 Negara Peringatkan...
27 Negara Peringatkan Warganya, Perang Dunia III Akan Terjadi?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved