Pemimpin Kaus Merah Jadi Tahanan Rumah

Jum'at, 23 Mei 2014 - 17:16 WIB
Pemimpin Kaus Merah...
Pemimpin Kaus Merah Jadi Tahanan Rumah
A A A
Bangkok - Para petinggi massa Kaus Merah, atau massa yang pro terhadap pemerintahan Thailand, dikabarkan telah diamankan oleh pihak militer Thailand tak lama setelah mereka mengumumkan kudeta.

Seperti dilansir Xinhua, Jumat (23/5/2014), para pemimpin Kaus Merah itu ditangkap dan dibawa ke sebuah rumah di Bangkok untuk diamankan. Bukan hanya pemimpin Kaus Merah, beberapa dari pihak Kaus Kuning pun mengalami hal serupa.

Menurut pihak militer setempat, mereka dibawa ke sebuah rumah perlindungan di tengah kota Bangkok, bersama dengan dua orang dari pihak partai yang berkuasa saat ini di Thaland, dan juga para pemimpin protes.

Sebelumnya, pihak militer mengeluarkan perintah untuk melarang 155 tokoh, termasuk mantan perdana menteri Yingluck Shinawatra dan mantan anggota kabinet untuk meninggalkan Thailand dan mereka diwajibkan untuk melapor setiap harinya.

Militer Thailand sendiri secara resmi telah mengambil alih pemerintahan semenjak Kamis (22/5/2014) sore, jam malam pun mulai diberlakukan semenjak kudeta diumumkan. Panglima Militer Thailand, Prayuth Chan-ocha sendiri telah mendeklarasian diri sebagai Perdana Menteri.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2217 seconds (0.1#10.140)