Jadi rektor Glasgow, Snowden pimpin kampus via internet

Kamis, 24 April 2014 - 18:02 WIB
Jadi rektor Glasgow,...
Jadi rektor Glasgow, Snowden pimpin kampus via internet
A A A
Sindonews.com – Bekas kontraktor NSA, Edward Snowden, 30, telah dilantik sebagai Rektor Universitas Glasgow, Skotlandia setelah memenangkan suara mahasiswa.

Snowden yang statusnya burononan Amerika Serikat karena membocorkan penyadapan NSA, akan memimpin kampus selama tiga tahun ke depan, yang mungkin melalui internet.

Para mahasiswa di kampus itu menyambut Snwoden sebagai rektor baru mereka. Snowden yang bersembunyi di Rusia setelah mendapat suaka setahun dari Presiden Vladimir Putin menerima posisi sebagai rektor melalui video live chat.

“Saya akan mengatakan, bahwa (posisi) itu adalah kehormatan besar untuk menjadi bagian dari hari ini. Kita belajar, dan publik merasakan sesuatu yang berbeda,” kata Snowden semalam, seperti dilansir Rusia Today.

“(Saya) menekankan bahwa hak asasi manusia tidak diberikan oleh pemerintah, tetapi melekat pada diri kita,” ujar Snowden melalui video yang disambut para mahasiswanya.

Ahli IT yang pernah jadi andalan NSA itu menekankan kepada mahasiswanya untuk merdeka dalam berbicara. Dia sendiri telah mempertaruhkan kebebasannya setelah membocorkan banyak dokumen penyadapan yang mencoreng muka AS.

Snowden terpilih menjadi rektor kampus itu setelah meraup lebih dari 3.300 suara mahasiswa dalam pemilihan rektor. pesaingnya, Kevin Holdsworth dan Graame Obree (mantan pembalap dunia) masing-masing meraih 1.563 dan 1.412 suara.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7483 seconds (0.1#10.140)