Swiss dan Austria blokir aset Yanukovych

Sabtu, 01 Maret 2014 - 00:34 WIB
Swiss dan Austria blokir aset Yanukovych
Swiss dan Austria blokir aset Yanukovych
A A A
Sindonews.com – Pihak berwenang Swiss telah memerintahkan pembekuan aset pemimpin Ukraina yang digulingkan, Viktor Yanukovych dan anaknya, Olexandr. Aparat Swiss juga meluncurkan penyelidikan pidana atas tuduhan pencucian uang oleh keduanya.

Yanukovych dan Olexandr yang dikenal sebagai raja batubara, berada dalam daftar 20 pejabat Ukraina yang diawasi oleh pihak berwenang di Swiss.

"Federal Council akan mengambil semua langkah yang diperlukan untuk menghindari risiko dari setiap penyalahgunaan aset keuangan dari negara Ukraina," kata Pemerintah Swiss dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip dari Reuters, Jumat (28/2/2014).

Pemerintah Swiss mengatakan, pihaknya melarang penjualan atau pelepasan aset milik Yanukovych dan rombongannya untuk mencegah aset itu keluar dari Swiss .

"Jika aset tersebut kemudian dibuktikan melalui proses pidana telah diperoleh secara tidak sah, mereka dapat dikembalikan ke Ukraina,” lanjut pernyataan Pemerintah Swiss. Disebutkan pula, kalau aparat Swiss bekerjasama dengan pihak berwenang Ukraina dalam proses ini.

Selain Swiss, Austria juga telah mengumumkan langkah serupa. Austria mengawasi 18 pejabat Ukraina yang diduga melanggar Hak Asasi Manusia (HAM) dan memiliki keterlibatan dalam korupsi. Namun, Ukraina tidak mengumumkan nama-nama pejabat itu.

Selama ini, Swiss dan Austria adalah lokasi populer bagi para pejabat negara-negara di dunia untuk menyimpan kekayaan mereka. Tidak jelas apakah Yanukovych memiliki dana di Swiss, tapi Olexandr tercatat telah membuka cabang Aset Manajemen Perusahaannya di Jenewa pada akhir 2011 lalu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6038 seconds (0.1#10.140)