PM Pakistan tawarkan dialog perdamaian dengan Taliban

Rabu, 29 Januari 2014 - 21:22 WIB
PM Pakistan tawarkan dialog perdamaian dengan Taliban
PM Pakistan tawarkan dialog perdamaian dengan Taliban
A A A
Sindonews.com – Perdana Menteri Pakistan, Nawaz Sharif, pada Rabu (29/1/2014), menawarkan pembicaraan damai dengan gerilyawan Taliban dan membentuk sebuah komite beranggotakan empat pihak selama berlangsungnya pembicaraan damai.

Sharif mengatakan, komite akan terdiri penasehatnya Irfan Siddiqui, jurnalis terkenal Rahimullah Yusufzai, mantan Duta Besar Rustam Shah Mehmand dan mantan petugas intelijen, Mayor (purn) Amir. “Menteri Dalam Negeri Chaudhry Nisar Ali Khan akan mengkoordinasikan kerja panitia,” katanya.

"Perdamaian adalah takdir kita dan akan dicapai jika seluruh bangsa bersatu untuk tujuan ini. Meski ada pengalaman pahit di masa lalu, kami memberikan kesempatan lain untuk pembicaraan damai. Terorisme dan perdamaian tidak bisa berjalan bersama-sama," tambahnya.

Sharif mendesak Taliban untuk menghentikan terorisme dan menyia-nyiakan perdamaian. Dia juga memperingatkan, bahwa pemerintahnya tidak akan mentolerir serangan teroris lagi. "Dialog dan terorisme tidak bisa berdampingan. Perdamaian bukan prioritas kami, itu adalah tujuan kami," kata Sharif, seperti dikutip dari Xinhua.

"Kami menawarkan dialog pada kaum militan, tapi sayangnya sisi lain tidak menanggapi secara positif," tambahnya. Menurutnya, Islam mengutuk pembunuhan orang tak bersalah dan terorisme telah merenggut nyawa ribuan orang selama bertahun-tahun.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7075 seconds (0.1#10.140)