Kereta tergelincir di Thailand, puluhan wisatawan asing terluka

Rabu, 17 Juli 2013 - 20:13 WIB
Kereta tergelincir di...
Kereta tergelincir di Thailand, puluhan wisatawan asing terluka
A A A
Sindonews.com - Sebuah kereta tergelincir di wilayah pegunungan di Utara Thailand, Rabu (17/7/2013). Sebanyak 30 penumpang, termasuk 26 wisatawan asing terluka dalam insiden itu.

Tidak ada korban tewas dalam insiden ini, namun 30 orang mengalami luka-luka. Dari puluhan orang itu, empat di antaranya adalah warga Thailand, sedangkan sisanya berasal dari Spanyol, Cile, Jepang, Belgia, China, Amerika Serikat, Selandia Baru, Polandia, Austria dan Prancis.

"Kereta itu berangkat dari Bangkok menuju Chiang Mai dan tergelincir pada Rabu pagi saat melintasi Provinsi Phrae. Akibatnya, tujuh dari sepuluh gerbong keluar dari rel," ungkap Menteri Transprortasi Thailand, Chadchat Suttipunt.Kereta ekspres Nakhon Ping sangat populer di kalangan para wisatawan yang hendak berkunjung ke Chiang Mai.

Gerbong Kereta api yang tergelincir itu terdiri dari lima gerbong untuk kelas dua dan satu gerbong untuk kelas satu dan satu gerbong untuk makan malam. Insiden ini sempat menggangu perjalanan kereta sepanjang Rabu siang.

Penanggung jawab kereta api Thailand, Prapas Jongsanguan belum dapat memastikan apa penyebab kecelakaan itu, apakah kesalahan manusia atau jalur kereta kayu yang sudah usang dan memang perlu diperbaharui. Kecelakaan ini terjadi di sebuah tikungan, dimana biasanya setiap kereta yang melintas perlu mengurangi kecepatan.

"Kami akan melakukan penyelidikan lebih lanjut dan hasil penyelidikan akan kami umumkan besok," ungkap Suttipunt.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1040 seconds (0.1#10.140)