Kapal nelayan Pakistan terbalik, 20 orang hilang

Jum'at, 21 Juni 2013 - 19:01 WIB
Kapal nelayan Pakistan terbalik, 20 orang hilang
Kapal nelayan Pakistan terbalik, 20 orang hilang
A A A
Sindonews.com - Kapal nelayan yang mengangkut puluhan nelayan Pakistan terbalik di Laut Arab, dekat Kemasi, Karachi, sisi selatan Provinsi Sindh, Jumat (21/6/2013) pagi. Petugas penyelamat mengatakan, sebanyak 20 orang dilaporkan hilang dalam insiden itu.

"Tim penyelamat berhasil mengevakuasi 40 orang dan kini kami masih mencari 20 orang lain yang hilang. Operasi penyelamatan menyertakan Angkatan Laut Pakistan," ungkap petugas penyelamat Pakistan, seperti dilansir Xinhua.

Saluran televisi Urdu, TV ARY menyiarkan, sebanyak 35 orang selamat telah dilarikan ke rumah sakit, delapan di antara mereka berada dalam kondisi kritis.

Kapal yang mengangkut 60 orang penduduk lokal dan wisatawan itu dalam perjalanan menuju wilayah Kemari dan Pulau Minora. Pejabat setempat menduga, kapal itu tengelam karena kelebihan muatan, karena kapasitas anggkut kapal itu hanya 30 penumpang.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5826 seconds (0.1#10.140)