4.000 pejuang Hizbullah bantu tentara Suriah di Aleppo

Selasa, 04 Juni 2013 - 18:04 WIB
4.000 pejuang Hizbullah...
4.000 pejuang Hizbullah bantu tentara Suriah di Aleppo
A A A
Sindonews.com - Louay Meqdad, politisi dan Koordinator Media Tentara Pembebasan Suriah (FSA) mengatakan, sekitar 4.000 pejuang Hizbullah tengah membantu tentara berjuang melawan pemberontak Suriah di Aleppo, Selasa (4/6/2013).

"Ribuan perjuang tersebut dikerahkan di Akademi Teknik Militer Suriah di Provinsi Aleppo," ungkap Meqdad, seperti dilansir harian Asharq al-Awsat.

Salim Idriss, Jendral Suriah yang membelot dan menjadi komandan pemberontak Suriah, pekan lalu memperingatkan para pejuang Hizbullah untuk menghentikan perlawanan mereka di Suriah.

"Jika mereka tidak mengindahkan semua larangan tersebut, maka kami akan mengambil semua tindakan untuk memburu mereka, meskipin harus menuju neraka," ungkap Idriss.

Keterlibatan Hizbullah dalam perang saudara di Suriah jadi penyebab serangan roket dari Suriah ke wilayah Libanon. Pada 19 Mei lalu, tentara Pemerintah Suriah didukung dengan kekuatan pejuang Hizbullah melancarkan serangan ke Kota Qusayr, wilayah yang dikuasai pemberontak Suriah.

Sayyed Hassan Nasrallah, Pemimpin Hizbullah sebelumnya membela keputusan gerakan perlawanan Libanon untuk melawan militan asing dalam pertempuran di Qusayr, sebuah kota di perbatasan Suriah. Nasrallah kemudian menjanjikan kemenangan untuk melawan kelompok Salafi di Suriah.

"Suriah adalah pelindung belakang perlawanan Hizbullah melawan Israel, pihak yang melakukan perlawanan tidak dapat tinggal diam saat penjaga belakang mereka terkena serangan," ungkap Nasrallah.
(esn)
Berita Terkait
Mayat Imigran yang Tenggelam...
Mayat Imigran yang Tenggelam di Lepas Pantai Suriah Dikembalikan ke Libanon
Ledakan di Beirut Jadi...
Ledakan di Beirut Jadi Titik Balik Perubahan Libanon
Tenda Permukiman Keluarga...
Tenda Permukiman Keluarga Terlantar yang Dikuasai Pemberontak Ditembaki Pasukan Suriah
Pasukan Suriah Serang...
Pasukan Suriah Serang Qardaha, Bentrokan Sengit di Latakia dan Tartous
Warga Suriah Menyeberangi...
Warga Suriah Menyeberangi Sungai ke Lebanon, Ribuan Mengungsi di Tengah Kekerasan di Pesisir
Aksi Demonstrasi Berlangsung...
Aksi Demonstrasi Berlangsung Ricuh di Libanon
Berita Terkini
Dua Kubu Ulama Islam...
Dua Kubu Ulama Islam Bertentangan soal Jihad Melawan Israel, Siapa yang Benar?
2 jam yang lalu
Apa Itu Program Nuklir...
Apa Itu Program Nuklir Iran Serta Apa Maunya AS dan Israel? Ini Penjelasannya
3 jam yang lalu
Helikopter Wisata Jatuh...
Helikopter Wisata Jatuh ke Sungai Hudson New York, 6 Orang Tewas
4 jam yang lalu
Ancaman Serang Iran...
Ancaman Serang Iran Serius, Kapal Induk Nuklir AS Kedua Tiba di Timur Tengah
4 jam yang lalu
Kocak, Pria Ini Gunakan...
Kocak, Pria Ini Gunakan Pengacara AI yang Membuat Hakim Bingung dan Marah
5 jam yang lalu
Terungkap, CIA Diam-diam...
Terungkap, CIA Diam-diam Memburu Hitler selama 1 Dekade di Amerika Selatan
6 jam yang lalu
Infografis
6 Taman di Jakarta Buka...
6 Taman di Jakarta Buka 24 Jam, Dapat Ciptakan Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved