Tembakan 2 rudal, drone AS tewaskan 4 warga Pakistan

Rabu, 29 Mei 2013 - 14:27 WIB
Tembakan 2 rudal, drone...
Tembakan 2 rudal, drone AS tewaskan 4 warga Pakistan
A A A
Sindonews.com - Drone (pesawat tak berawak) Amerika Serikat (AS) kembali melancarkan serangan udara ke wilayah kesukuan di utara Waziristan, Pakistan, Rabu (29/5/2013) pagi waktu setempat.

Dua rudal AS mendarat di Desa Chashma dekat Miranshah, wilayah Pakistan yang dikendalikan oleh kelompok Taliban dan al-Qaedan yang berbatasan dengan Afghanistan.

"Sedikitnya empat orang tewas dan empat lainnya menderita luka-luka. Setelah melakukan penyerangan, drone itu tetap mengelilingi target beberapa kali," ungkap pejabat keamanan di Miranshah yang enggan disebut namanya.

Seorang pejabat keamanan lainnya membenarkan serangan rudal tersebut, tapi dia tidak dapat mengkonfirmasi identitas empat korban tewas.

Serangan ini merupakan serangan ke 13 sepanjang tahun 2013. Sejauh ini tercatat sudah 73 warga Pakistan tewas akibat serangan drone AS.

Serangan rahasia drone AS telah dikecam keras oleh Pemerintah Pakistan sebagai pelanggaran kedaulatan, tetapi pejabat AS percaya bahwa drone adalah senjata paling ampuh dalam perang melawan militan Islam.

Seorang utusan PBB mengatakan, serangan pesawat tak berawak AS telah melanggar kedaulatan Pakistan.

Mantan Perdana Menteri Pakistan, Pervez Musharraf sebelumnya telah mengakui, bahwa Pemerintah Pakistan dalam beberapa kesempatan telah memberi izin kepada AS untuk meluncurkan serangan. Tapi, itu pun hanya untuk beberapa kesempatan, saat target serangan berada di posisi yang terisolasi dan tidak akan menyebabkan kerusakan secara meluas.

"Pakistan dan Washington telah membahas operasi drone pada level militer dan juga intelijen. Serangan pembersihan tersebut hanya akan dilakukan jika militer dan unit pasukan khusus kami tidak punya waktu untuk bertindak. Itu pun, terjadi hanya dua atau tiga kali," terang Musharraf.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0749 seconds (0.1#10.140)