AS dukung rencana suplai senjata bagi pemberontak Suriah

Jum'at, 15 Maret 2013 - 18:17 WIB
AS dukung rencana suplai senjata bagi pemberontak Suriah
AS dukung rencana suplai senjata bagi pemberontak Suriah
A A A
Sindonews.com – Amerika Serikat (AS) mendukung rencana Inggris dan Perancis untuk menyuplai senjata bagi pemberontak Suriah. AS juga menyambut baik rencana untuk meringankan embargo senjata yang diterapkan Uni Eropa.

Juru bicara Departemen Luar Negeri AS, Victoria Nuland mengatakan, pembicaraan tentang meringankan embargo senjata UE muncul selama perjalanan yang dilakukan Menteri Luar Negeri AS, John Kerry.

“Kami mendengar dari beberapa wakil pemerintah tentang minat mereka untuk meringankan embargo senjata Uni Eropa," kata Nuland. "Kami jelas tidak akan menempatkan diri di tengah-tengah diskusi internal mereka. Tetapi, kami pasti ingin melihat pemerintah sebanyak mungkin memberikan dukungan pada koalisi oposisi Suriah," tambah Nuland, seperti dikutip dari GlobalPost.

Sebelumnya, Presiden Prancis Francois Hollande telah mendesak para pemimpin Eropa untuk mengangkat embargo senjata pada Suriah. Menurut Hollande, hal ini dilakukan untuk membantu pejuang pemberontak menggulingkan rezim Presiden Bashar al-Assad.

"Tanpa masuk terlalu dalam ke proses internal mereka, saya hanya ingin mengatakan bahwa Inggris dan Perancis telah berbicara secara terbuka tentang keinginan untuk memberikan dukungan kepada oposisi Suriah, dan kami pasti akan mendukung hal ini," kata Nuland.

Namun, Nuland menegaskam, bahwa AS sudah membuat keputusan sendiri dengan hanya menyediakan bantuan militer non-mematikan. "Negara-negara lain membuat keputusan lain. Kami memahami, bahwa beberapa pemerintah memang ingin berbuat lebih banyak dan kami mendorong mereka untuk terus melakukan komunikasi itu,” tambahnya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6530 seconds (0.1#10.140)
pixels