Pemberontak Mali berupaya masuk kembali ke Gao

Kamis, 21 Februari 2013 - 23:12 WIB
Pemberontak Mali berupaya...
Pemberontak Mali berupaya masuk kembali ke Gao
A A A
Sindonews.com – Kaum pemberontak Mali dikabarkan berupaya masuk kembali ke Kota Gao, Kamis (21/2/2013). Upaya penyusupan ini dilakukan kaum pemberontak, setelah terjadinya ledakan bom mobil di Kidal.

Pasukan gabungan Perancis dan Mali pun berupaya mengusir kembali para pemberontak, agar keluar dari Kota Gao. Menurut Reuters, pasukan Perancis dan Mali menembaki kantor Walikota Gao dengan senapan mesin, setelah mendapat laporan kaum pemberontak menyusup masuk ke Gao.

"Ada penyusupan yang dilakukan oleh para gerilyawan Islam semalam dan mereka menembaki seluruh tempat," ujar Walikota Gao, Sadou Harouna Diallo. Ia mengaku tak berada di kantornya, saat para pemberontak menyusup masuk ke Gao.

Seorang tentara Mali di Gao, Sersan Assak mengatakan kepada Reuters, bahwa ia telah melihat setidaknya tujuh orang pemberontak bersenjata. "Mereka mengenakan baju hitam dan dua di antaranya menyamar sebagai perempuan," katanya.

Enam mobil bak terbuka milik militer Mali dikerahkan ke alun-alun dan menembaki kantor walikota dengan senapan mesin berat. Dua tentara yang terluka dibawa pergi dengan ambulans. Pasukan Perancis kemudian bergabung dalam pertempuran itu dengan menggunakan kendaraan lapis baja.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1047 seconds (0.1#10.140)