Hizbullah kutuk serangan udara Israel

Kamis, 31 Januari 2013 - 18:46 WIB
Hizbullah kutuk serangan udara Israel
Hizbullah kutuk serangan udara Israel
A A A
Sindonew.com - Gerakan perlawanan di Libanon, Hizbullah, mengutuk serangan udara yang dilancarkan oleh Angkatan Udara Israel ke pusat penelitian militer Suriah di wilayah Jamraya,perbatasan Ibu Kota Damaskus, Rabu (30/1/2013) pagi waktu setempat.

"Serangan yang dilancarkan oleh Israel terhadap Suriah merupakan tindakan barbar," ungkap Hizbullah dalam sebuah pernyataan seperti dilansir Presstv.

"Serangan ini secara terbuka menyingkap motif atas konflik Suriah dan tujuan pemikiran kriman untuk menghancurkan Suriah dan tentaranya. Serangan ini penting untuk membuka jalan memasuki bab baru konspirasi besar melawan rakyat Suriah, rakyat Arab dan juga muslim," ungkap Hizbullah.

Bentuk kecaman lebih lanjut dilakukan dalam gerakan perlawanan. Hizbullah mengatakan, apa yang terjadi di Suriah seharusnya dikecam oleh masyarakat internasional secara luas, termasuk negara Arab dan Islam.

Hizbullah juga kembali menegaskan dukungan terhadap Presiden Suriah Bashar al-Assad untuk melawan teroris dan pemberontak di negaranya. Dia juga meminta Suriah lebih berhati-hati menanggapi serangan udara Israel.

"Hizbullah menyatakan solidaritas penuh terhadap tentara dan orang-orang Suriah, serta menekakan kepada semua pihak untuk berhati-hari menanggapi bahaya di balik serangan itu."

Serangan udara tersebut merupakan serangan pertama yang dilancarkan Israel setelah konflik Suriah yang sudah berlangsung selama 22 bulan. Dalam serangan itu, sedikitnya dua warga Suriah dilaporkan tewas, sementara lima orang lainya terluka akibat serangan itu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5607 seconds (0.1#10.140)