Pasukan gabungan Perancis & Mali rebut Kota Konna

Jum'at, 18 Januari 2013 - 23:29 WIB
Pasukan gabungan Perancis...
Pasukan gabungan Perancis & Mali rebut Kota Konna
A A A
Sindonews.com - Tentara Mali yang didukung oleh pasukan Prancis pada Jumat (18/1/2013), berhasil merebut sebuah Kota Konna. Kota yang terletak 700 km dari Ibu Kota Mali, Bamako ini adalah pusat dari gerakan kaum pemberontak.

"Kami telah merebut kendali total Kota konna dan menimbulkan kerugian besar pada musuh," kata tentara Mali dalam sebuah pernyataan singkat, seperti dikutip dari The Daily Star. Sebuah sumber keamanan mengatakan, serangan udara Perancis telah memudahkan tentara Mali untuk masuk ke dalam Kota Konna.

Kolonel Didier Dakouo, Kepala Pasukan Mali yang berbasis di Sevare, sebelah selatan konna, menegaskan bahwa pasukannya telah menghancurkan musuh. "Pertempuran terberat adalah di Ndegue, 20 km dari konna," jelas Dakouo.

Jatuhnya Kota Konna ke tangan pasukan gabungan Perancis dan Mali, jadi pukulan telak bagi kaum pemberontak yang telah menguasai wilayah Utara Mali sejak April tahun lalu. Perancis sendiri telah menempatkan 1.400 tentaranya di Mali.

Jumlah ini akan bertambah menjadi 2.500 tentara. Kekuatan pasukan gabungan akan bertambah dengan sekitar 5.800 tentara dari negara-negara Afrika. Meski digempur oleh kekuatan pasukan gabungan, namun kaum pemberontak telah menegaskan, bahwa mereka siap untuk melakukan perang jangka panjang.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8068 seconds (0.1#10.140)