Keanggotaan Venezuela di Mercosur kekalahan borjuis Paraguay

Sabtu, 30 Juni 2012 - 16:56 WIB
Keanggotaan Venezuela...
Keanggotaan Venezuela di Mercosur kekalahan borjuis Paraguay
A A A
Sindonews.com - Blok perdagangan Amerika Selatan Mercosur memutuskan untuk menangguhkan keanggotaan Paraguay dan menyetujui pencalonan keanggotaan Venezuela.

Sejumlah Presiden negara anggota Mercosur, Jumat 29 Juni 2012, mengadakan pertemuan darurat di Mendoza, Argentina. Para pemimpin bangsa itu membahas impeachment Presiden Paraguay Fernando Lugo oleh Parlemen Paraguay.

Mercosur sepakat, menunda keanggotaan Paraguay hingga di gelar Pemilihan Umum Presiden April 2013. Kelompok ekonomi ini juga sepakat untuk menjatuhkan sanksi ekonomi bagi negara miskin yang menggantungkan perdagangannya dengan anggota Mercosur.

Negara-negara anggota Mercosur, seperti Argentina, Brazil, Paraguay, Uruguay, Bolivia, Chili, Kolombia, Ekuador dan Peru mengecam parlemen Paraguay atas pemecatan Lugo.

Sementara itu, Venezuela sudah 13 tahun menunggu keanggotaan Mercosur, dan dinyatakan resmi menjadi anggota Mercosur pada 31 Juli 2012 mendatang. Keanggotaan Venezuela terhambat karena adanya penolakan dari Parlemen Paraguay.

Presiden Venezuela Hugo Chavez dalam wawancara dengan TV Telesur mengatakan, diterimanya Venezuela dalam Mercosur merupakan kekalahan bagi imperialisme dan kaum borjuis di Paraguay.

“Keanggotaan Venezuela akan membuat Mercosur lebih kuat secara politik, geopolitik, dan sosial,” ujar Chavez seperti dilansir RIA Novosti, Sabtu (30/6/2012).

Seperti diketahui, keinginan Venezuela bergabung dengan Mercosur sejak 1999. Namun keanggotaan Venezuela gagal dirundingkan saat Presiden Brazil menjabat menjadi ketua Mercosur hingga tahun 2003. (san)
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9693 seconds (0.1#10.140)