Ada kehidupan di Planet Mars

Sabtu, 04 Februari 2012 - 15:40 WIB
Ada kehidupan di Planet...
Ada kehidupan di Planet Mars
A A A
Sindonews.com - Para pemburu Alien sepertinya akan mendapatkan secercah keyakinannya terkait keberadaan mahluk hidup di Planet Mars. Ini terkait adanya fakta baru yang ditemukan oleh para ilmuwan.

Ilmuwan menemukan adanya kehidupan di Planet Mars sebelum 600 juta tahun yang lalu. Temuan ini diketahui setelah mereka melakukan tes pada kandungan meterial tanah Planet Mars.

Dalam temuannya, ilmuwan menyimpulkan planet yang disebut Dead Planet itu mengalami sebuah kejadian kekering an luar biasa. Ini berarti tidak ada kehidupan bagi mahluk di permukaan Planet Mars.

"Kami pikir Mars yang kita kenal sekarang telah mengalami sebuah fase perubahan yang sangat kontras dengan sejarah sebelumnya. Planet ini pernah memiliki sebuah periode yang lebih hangat dan basah dan mungkin lebih cocok untuk kehidupan," ungkap Tom Pike seperti dikutip dalam Mirror, Sabtu (4/2/2012).

Namun ilmuwan tidak mengesampingkan adanya kemungkinan kehidupan di bawah tanah. "Kedepannya dalam misi NASA dan ESA akan berencana melakukan penyelidikan lebih mendalam untuk mencari bukti kehidupan, yang masih dapat berlindung di bawah tanah," tambahnya.

Tim penelitian Dr Pike telah melakukan pengujian terhadap tanah liat yang menjadi indikator dari kontak antara air dan tanah. Namun mereka tidak menemukan sebuah partikelpun kecuali tanah. Tanah liat yang mereka uji kurang dari 0.1 persen dari tanah, 500 kali lebih sedikit dari pada partikel tanah yang ditemukan di bumi.

Para ilmuwan telah mengabiskan penelitian tanah Mars selama 3 tahun, yang mereka dapatkan dari misi Phoenix NASA 2008 lalu. Mereka mengatakan, air hanya ada di permukaan Mars pada masa 5000 tahun. Waktu ini terlalu singkat untuk sebuah kehidupan berkembang.

Para ilmuwan akan mempublikasikan temuannya dalam jurnal Geophysical Research Letters pekan depan.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0583 seconds (0.1#10.140)