Dubes China Sebut Pasien Virus Corona Bisa Disembuhkan

Selasa, 04 Februari 2020 - 17:42 WIB
Dubes China Sebut Pasien...
Dubes China Sebut Pasien Virus Corona Bisa Disembuhkan
A A A
JAKARTA - Duta Besar China untuk Indonesia, Xioa Qian mengatakan, jumlah pasien virus Corona yang sembuh terus mengalami peningkatan siginifikan. Jumlah pasien yang sembuh saat ini bahkan lebih banyak dari jumlah pasien yang meninggal.

Xioa menuturkan, hingga tanggal 2 Februari lalu, jumlah pasien yang sembuh mencapai angka 475 orang. Sementara itu, hingga Selasa (4/2/2020), jumlah korban meninggal dunia adalah 420 orang.

"Virus ini bisa disembuhkan. Pasien ringan secara bertahap akan pulih sekitar seminggu setelah terinfeksi. Pasien yang agak serius mungkin membutuhkan waktu dua minggu atau lebih," terang Xioa saat menggelar jumpa pers di Jakarta.

Dia kemudian mengatakan, penularan virus ini terutama melalui tetesan saluran pernafasan dan juga melalui kontak langsung. Cara pencegahan paling efektif adalah dengan cuci tangan sesering mungkin dan menggunakan masker.

Sebelumnya, Xioa mengatakan bahwa ahli-ahli China berusaha memadukan pengobatan tradisional dan juga modern untuk melawan penyebaran dan mengobati pasien yang terjangkit virus Corona.

Dia mengatakan, institut terkait di Akademi Ilmu Pengetahuan China juga sudah menyaring beberapa obat yang bisa menghambat virus Corona ini.

"Jadi, pada akhirnya ahli-ahli di China sedang mengkombinasikan cara-cara tradisional China dan Barat supaya mereka secepatnya menemukan vaksin dan obat terkait. Kami sangat berharap bahwa ini ditemukan lebih cepat," tukasnya.
(ian)
Berita Terkait
Sebelum di Wuhan, Virus...
Sebelum di Wuhan, Virus Corona Ditemukan di Barcelona Maret 2019
Laboratorium Virus Wuhan...
Laboratorium Virus Wuhan Punya 3 Jenis Virus Corona
Wabah Virus Corona di...
Wabah Virus Corona di Wuhan Diduga Terjadi Awal Agustus
Cerita Dokter China...
Cerita Dokter China yang Temukan Virus Corona di Wuhan
Ini Kisah Zhang Jixian,...
Ini Kisah Zhang Jixian, Dokter yang Temukan Virus Corona di Wuhan
Misteri Virus Corona,...
Misteri Virus Corona, Diriset China Didanai AS
Berita Terkini
Soal Rusia Inginkan...
Soal Rusia Inginkan Pangkalan Militer Indonesia, PM Australia Dituduh Memberi Respons Licik
19 menit yang lalu
3 Alasan Ukraina Selalu...
3 Alasan Ukraina Selalu Didukung Barat dalam Melawan Rusia, Salah Satunya Pertarungan Geopolitik
1 jam yang lalu
3 Kasus Penembakan Paling...
3 Kasus Penembakan Paling Berdarah di Kashmir, Terbaru Bikin India-Pakistan di Ambang Perang
1 jam yang lalu
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
3 jam yang lalu
Arab Saudi dan Qatar...
Arab Saudi dan Qatar Umumkan Akan Lunasi Utang Suriah Rp252,8 Miliar
3 jam yang lalu
Citra Satelit Ungkap...
Citra Satelit Ungkap Kemajuan Mencengangkan Proyek NEOM Mohammed bin Salman Senilai Rp8.418 Triliun
3 jam yang lalu
Infografis
6 Produk Buatan China...
6 Produk Buatan China yang Digemari Konsumen Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved