Korsel Siap Bantu RI Pindahkan Ibu Kota

Selasa, 14 Januari 2020 - 22:00 WIB
Korsel Siap Bantu RI...
Korsel Siap Bantu RI Pindahkan Ibu Kota
A A A
JAKARTA - Korea Selatan (Korsel) menyatakan siap membantu Indonesia dalam proses pemindahakan Ibu Kota baru. Korsel diketahui memiliki pengalaman untuk memindahkan Ibu Kota administratif dari Seoul ke Sejong.

Duta Besar Korsel untuk Indonesia, Kim Chang-beom menuturkan Presiden Korsel, Moon Jae-in dan Presiden Indonesia, Joko Widodo telah menandatangi kerjasama teknis mengenai pemindahan Ibu Kota Indonesia. Kerjasama ini diteken saat keduanya melakukan pertemuan di sela-sela KTT ASEAN-Korsel di Busan akhir tahun lalu.

"Dengan adanya kerjasama itu, Korsel juga berencana untuk memberikan dukungan dan bantuan kepada Indonesia dengan berbagi informasi dan pengalaman kami dalam pemindahakan Ibu Kota," ucap Chang-beom pada Selasa (14/1/2020).

"Pelajaran-pelajaran yang kami dapat dari proses tersebut dan kesalahan yang kami lakukan, akan kami bagi dengan Indonesia untuk membangu Ibu Kota baru yang bersifat kota hijau, inklusif, pintar dan berkelanjutan," sambungnya.

Sementara itu, ketika disinggung sudah adakah perusahaan swasta Korsel yang terlibat dalam proses pembangunan Ibu Kota baru Indonesia, Chang-beom menuturkan sampai saat ini belum ada perusahaan swasta yang melakukan kerjasama dengan pemerintah Korsel dalam hal ini.

"Karena proses pembangunan Ibu Kota baru masih berada di tahap awal, saat ini dari pihak swasta kami belum ada wacana untuk bekerjasama dengan pemerintah Korsel. Tetapi, kami berharap dengan adanya penandatangan MoU kerjasama antara kedua pemerintah akan mendorong kerjasama pemerintah dan swasta," tukasnya.
(esn)
Berita Terkait
Bungkam Korea Selatan...
Bungkam Korea Selatan 2-0, Yordania Melenggang ke Final Piala Asia 2023
10 Mahasiswa Indonesia...
10 Mahasiswa Indonesia Lolos Program Magang di Korea Selatan
Nuansa Khas Korea Selatan...
Nuansa Khas Korea Selatan di Pusat Perbelanjaan
YouTuber Indonesia Bermain...
YouTuber Indonesia Bermain Drama Korea Lunch Box
469 Pekerja Migran Indonesia...
469 Pekerja Migran Indonesia Akan Disalurkan ke Korea Selatan
Wow! Pratama Arhan Jadi...
Wow! Pratama Arhan Jadi Rebutan Klub di Liga Korea Selatan
Berita Terkini
Hamas Tak Akan Respons...
Hamas Tak Akan Respons Usulan Balasan Israel untuk Gencatan Senjata di Gaza
11 menit yang lalu
Israel: Perang Bisa...
Israel: Perang Bisa Berhenti Besok jika Hamas Bebaskan Sandera dan Tinggalkan Gaza
2 jam yang lalu
Kemlu Respons Penerapan...
Kemlu Respons Penerapan Tarif Resiprokal AS pada Indonesia Sebesar 32%
3 jam yang lalu
China Rilis Video Latihan...
China Rilis Video Latihan Militer Pengepungan Taiwan, Tampilkan Pulau Terbakar
3 jam yang lalu
Rusia Tuding Zelensky...
Rusia Tuding Zelensky Mainkan Permainan Berbahaya dengan Trump
5 jam yang lalu
Hongaria Mundur dari...
Hongaria Mundur dari ICC saat Kunjungan Buronan Penjahat Perang Netanyahu
5 jam yang lalu
Infografis
Iran Luncurkan Kota...
Iran Luncurkan Kota Rudal Bawah Tanah Berisi Ribuan Rudal Presisi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved