Dituding AS Serang Kilang Minyak Saudi, Iran: Kebohongan Besar

Selasa, 17 September 2019 - 08:41 WIB
Dituding AS Serang Kilang Minyak Saudi, Iran: Kebohongan Besar
Dituding AS Serang Kilang Minyak Saudi, Iran: Kebohongan Besar
A A A
ANKARA - Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif, menampik upaya Amerika Serikat (AS) dan Arab Saudi untuk menyalahkan serangan terhadap kilang minyak Aramco kepada Teheran. Menurutnya, tuduhan tersebut adalah sebuah kebohongan besar.

"Itu kebohongan besar. Mereka berusaha menutupi fakta bahwa mereka belum mampu mengalahkan negara (Yaman) dengan persenjataan berat," katanya seperti dikutip dari kantor berita Rusia, TASS, Selasa (17/9/2019).

Fasilitas minyak perusahaan minyak Arab Saudi, Aramco, diserang oleh sepuluh pesawat tanpa awak pada 14 September lalu. Kelompok pemberontak Yaman, Houthi, telah mengklaim bertanggung jawab atas insiden itu.

Secara khusus, kilang minyak terbesar dunia di dekat kota Abqaiq dan kilang dekat Khurais, tempat ladang minyak terbesar kedua Saudi berada, diserang, yang diikuti oleh kebakaran hebat.

Menyusul insiden itu, Menteri Luar Negeri AS Michael Pompeo menuduh pemerintah Iran berada di balik serangan-serangan ini, dengan mengatakan tidak ada bukti bahwa mereka berasal dari Yaman. (Baca juga: Houthi Serang Situs Minyak Saudi, AS Salahkan Iran )

Kementerian luar negeri Iran menolak tuduhan Pompeo sebagai tidak berdasar. (Baca juga: Iran: AS Layangkan Tudingan untuk Tutupi Kegagalan Mereka )
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6394 seconds (0.1#10.140)