Terbakar, Pengunjung Lompat Keluar dari Hotel Wisata Populer di Bangkok

Kamis, 11 April 2019 - 00:31 WIB
Terbakar, Pengunjung...
Terbakar, Pengunjung Lompat Keluar dari Hotel Wisata Populer di Bangkok
A A A
BANGKOK - Sebuah hotel 57 lantai dan gedung perbelanjaan terbakar di Bangkok, Thailand. Setidaknya tiga orang tewas karena melompat untuk menghindari kebakaran, yang melanda tempat wisata populer.

Kebakaran terjadi di hotel Grand Centara dan plaza perbelanjaan Centralworld sekitar pukul 18:00 waktu setempat pada hari Rabu. Gumpalan asap hitam keluar dari gedung, dan tiga orang pengunjung tewas karena melompat keluar akibat kobaran api yang mengerikan, lapor media setempat.

Cuplikan video yang dibagikan di media sosial menunjukkan asap keluar dari gedung pencakar langit yang terbakar seperti dikutip dari Russia Today, Kamis (11/4/2019).

Lalu lintas Bangkok yang biasanya macet menghambat upaya layanan darurat untuk mencapai lokasi kobaran api, tetapi api dilaporkan berhasil dikontrol sekitar satu jam setelah terjadi.

Gubernur Bangkok Assawin Kwanmuang mengatakan kepada wartawan bahwa kebakaran terjadi di lantai delapan, di ruang penyimpanan dokumen.

Centara Grand hotel adalah hotel unggulan dari Central Group, dan salah satu hotel terbesar di ibukota Thailand.

Kebakaran yang terjadi pada hari Rabu bukanlah pertama kalinya terjadi di Centara Grand. Para pengunjuk rasa anti-pemerintah membakar hotel dan kompleks perbelanjaan itu pada tahun 2010, setelah berbulan-bulan demonstrasi. Api membakar toko serba ada dan meninggalkan bagian bangunan ditutup selama berbulan-bulan pekerjaan perbaikan.
(ian)
Berita Terkait
Pendukung Raja Thailand...
Pendukung Raja Thailand Tolak Reformasi Konstitusi
Bentrok Terparah Pecah...
Bentrok Terparah Pecah di Thailand, Lebih dari 41 Demonstran Terluka
5 Drama Thailand tentang...
5 Drama Thailand tentang Pasangan yang Saling Benci dan Berubah Jadi Cinta
Pelajar SMA Thailand...
Pelajar SMA Thailand Protes Melawan ‘Dinosaurus’
Ribuan Demonstran Desak...
Ribuan Demonstran Desak Perdana Menteri Thailand Mundur
Ini Kunci Fikri/Bagas...
Ini Kunci Fikri/Bagas Bekuk Kampiun All England 2016
Berita Terkini
Di Ambang Perang dengan...
Di Ambang Perang dengan Pakistan, Kapal Perang India Tembakkan Rudal BrahMos
8 menit yang lalu
Terkonfirmasi! Kim Jong-un...
Terkonfirmasi! Kim Jong-un Kerahkan Tentara Korut ke Rusia untuk Perang Melawan Ukraina
45 menit yang lalu
Seteru Memanas, Menteri...
Seteru Memanas, Menteri Pakistan Ancam Serang India dengan Senjata Nuklir
1 jam yang lalu
Seorang Muslim Dibunuh...
Seorang Muslim Dibunuh Secara Brutal di Masjid Prancis dan Islam Dihina, Ini Respons Macron
1 jam yang lalu
Jemaah Masjid di Prancis...
Jemaah Masjid di Prancis Ditikam Puluhan Kali, Polisi Buru Tersangka
3 jam yang lalu
Siapa Lebih Unggul India...
Siapa Lebih Unggul India atau Pakistan dalam Senjata Nuklir?
5 jam yang lalu
Infografis
Pasukan Israel Usir...
Pasukan Israel Usir Pasien dari Rumah Sakit Indonesia di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved