Terduga Mata-mata AS Diketahui Bekerja di Perusahaan Suku Cadang Mobil

Rabu, 02 Januari 2019 - 13:22 WIB
Terduga Mata-mata AS...
Terduga Mata-mata AS Diketahui Bekerja di Perusahaan Suku Cadang Mobil
A A A
MOSKOW - Warga negara Amerika Serikat (AS), Paul Whelan yang ditahan di Moskow atas dugaan spionase diketahui bekerja untuk BorgWarner, sebuah perusahaan yang berbasis di Auburn Hills, Michigan, dan merupakan pemasok suku cadang mobil.

"BorgWarner Inc. mengetahui tentang penangkapan karyawan kami Paul Whelan oleh Dinas Keamanan Federal Rusia (FSB) dari laporan berita yang diterbitkan 31 Desember 2018," kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan.

"Kami dapat mengonfirmasi bahwa Whelan saat ini menjabat sebagai direktur perusahaan, keamanan global. Dia bertanggung jawab untuk mengawasi keamanan di fasilitas kami di Auburn Hills, Michigan dan di lokasi perusahaan lain di seluruh dunia," sambungnya, seperti dilansir Tass pada Rabu (2/1).

BorgWarner menuturkan mereka telah melakukan kontak dengan otoritas federal AS terkait setelah situasi ini. "Kami meminta agar pertanyaan lebih lanjut mengenai masalah ini diarahkan ke Departemen Luar Negeri AS," ungkapnya.

Sebelumnya diwartakan, Dinas Keamanan Federal Rusia (FSB) menyatakan telah menangkap Whelan di Moskow pada penghujung tahun lalu. Layanan pers FSB menuturkan, sebuah kasus kriminal di bawah pasal "spionase" telah dimulai terhadap Whelan.

Berdasarkan pasal spionase yang dituduhkan oleh FSB, yang merupakan kasus pidana serius, jika terbuktika bersalah Whelan kemungkinan akan mendapat hukuman antara 10 hingga 20 tahun penjara.

Sementara itu, Kementerian Luar Negeri AS mengatakan, mereka telah memberitahu RUsia mengenai penangkapan Whelan, karena diduga melakukan aksi spionase di Moskow.

Dalam sebuah pernyataan, Kemlu AS mengatakan, pihaknya sudah meminta akses kekonsuleran kepada Moskow terhadap Whelan. Washington menegaskan, sesuai hukum internasional, Moskow harus memberikan akses tersebut.
(esn)
Berita Terkait
Para Pemimpin UE Siapkan...
Para Pemimpin UE Siapkan Sanksi Keras ke Rusia
Militer Rusia Kembali...
Militer Rusia Kembali Bombardir Fasilitas Utama di Ukraina
Rudal Rusia Hantam Pasar...
Rudal Rusia Hantam Pasar di Ukraina, 16 Orang Tewas
Pertempuran Sengit di...
Pertempuran Sengit di Mariupol, Pejuang Chechnya bunuh Pasukan Asing
Begini Momen saat Pesawat...
Begini Momen saat Pesawat Canggih Rusia SU-35S Hancurkan Markas Militer Ukraina dengan Rudal
Roket Uragan Rusia Hantam...
Roket Uragan Rusia Hantam Apartemen di Kota Chasiv Yar, 10 Tewas dan Puluhan Lain Tertimbun
Berita Terkini
Muncul Pertama usai...
Muncul Pertama usai Lengser, Biden Kecam Kebijakan Trump
22 menit yang lalu
Mel Gibson Serukan Pemerintah...
Mel Gibson Serukan Pemerintah AS Bongkar Kebenaran Serangan 11 September
1 jam yang lalu
3 Fakta Arab Saudi Bakal...
3 Fakta Arab Saudi Bakal Lunasi Semua Utang Suriah ke Bank Dunia
2 jam yang lalu
7 Fakta Mohammed bin...
7 Fakta Mohammed bin Salman, Salah Satunya Peran Sentral dalam Diplomasi Global
2 jam yang lalu
Mengapa AS Pindahkan...
Mengapa AS Pindahkan Sistem Pertahanan Rudal Patriot dari Asia ke Timur Tengah dengan 73 Pesawat Kargo?
3 jam yang lalu
Laut Merah Membara,...
Laut Merah Membara, UEA Kerahkan Radar Israel di Lepas Pantai Yaman
3 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved