Trump: Erdogan Berjanji Bersihkan Sisa-sisa ISIS di Suriah

Senin, 24 Desember 2018 - 19:06 WIB
Trump: Erdogan Berjanji...
Trump: Erdogan Berjanji Bersihkan Sisa-sisa ISIS di Suriah
A A A
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump mengatakan Presiden Turki, Tayyip Erdogan telah berjanji kepada dirinya bahwa Turki akan membersihkan sisa-sisa anggota ISIS yang berada di Suriah.

Melalui akun Twitternya, Trump mengatakan, Turki adalah pihak yang tepat dalam operasi ini. Karena, pertama Turki memiliki kemampuan militer yang mumpuni dan kedua, posisi Turki yang berbatasan langsung dengan Suriah.

"Erdogan dengan tegas memberi tahu saya bahwa dia akan memberantas apa pun yang tersisa dari ISIS di Suriah, dan dia adalah orang yang dapat melakukannya. Ditambah, Turki berada di sebelah (Suriah). Pasukan kita akan pulang!" kicau Trump, seperti dilansir Sputnik pada Senin (24/12).

Trump sendiri sebelumnya telah mengatakan sudah saatnya negara lain menggantikan posisi AS sebagai "polisi" di Timur Tengah dan berjuang untuk melawan kelompok teror di kawasan itu.

Dia menyatakan, sudah cukup bagi AS menghambur-hamburkan uang di Timur Tengah untuk melindungi orang-orang yang tidak senang kepada AS.

"Apakah AS ingin menjadi Polisi di Timur Tengah, tidak mendapatkan apa-apa, tetapi menghabiskan hidup yang berharga dan triliunan dolar untuk melindungi orang lain yang, dalam hampir semua kasus, tidak menghargai apa yang kita lakukan? Apakah kita ingin berada di sana selamanya? Saatnya bagi yang lain untuk akhirnya bertarung," katanya beberapa waktu lalu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0770 seconds (0.1#10.140)