Kebakaran Melanda Kawasan Sacramento, 200 Orang Masih Hilang

Selasa, 13 November 2018 - 13:10 WIB
Kebakaran Melanda Kawasan...
Kebakaran Melanda Kawasan Sacramento, 200 Orang Masih Hilang
A A A
SACRAMENTO - Lebih dari 200 orang masih dinyatakan hilang kemarin saat kebakaran terburuk dalam sejarah California. Kebakaran itu menewaskan 31 orang dan memaksa lebih dari seperempat juta warga mengungsi.

Kebakaran yang disebut Camp Fire itu berada di kawasan 40 mil barat laut Sacramento. Api telah membakar lebih dari 6.700 rumah dan bisnis di Kota Paradise. Kebakaran telah menghanguskan lebih dari 111.000 acre dan 25% kebakaran baru dapat dikendalikan pada Minggu (11/11).

“Sebanyak 228 orang masih hilang,” ungkap pernyataan Kepala Kepolisian Butte County Kory Honea dikutip kantor berita Reuters. Kebakaran kali ini menjadi yang terburuk dalam sejarah California, setelah mengalahkan kebakaran Griffith Park pada 1933 yang menewaskan 29 orang.

Di California Selatan, kebakaran Woolsey menghanguskan lahan seluas 85.500 acre dan merusak 177 struktur. Kebakaran itu baru dikendalikan 15%. Sebanyak dua orang tewas akibat kebakaran Woolsey.

Musibah ini memaksa otoritas mengeluarkan perintah evakuasi pada seperempat juta warga di Ventura dan Los Angeles serta warga di pinggir pantai termasuk kawasan Pantai Malibu. Sejumlah selebritas di People’s Choice Awards pada Minggu (11/11) malam di Santa Monica, California, menggelar acara doa dan donasi untuk warga yang menjadi korban kebakaran.

“Ini menjadi pekan yang berat di rumah kita di Ca labasas, Hidden Hills dan te tangga kita di Thousand Oaks dan Malibu,” ungkap bintang televisi Kim Kardashian.
Aktor Melissa McCarthy mengatakan, “Tolong doakan para korban, relawan, dan petugas pemadam kebakaran”

Dia juga meminta warga menyumbang ke Yayasan Departemen Pemadam Kebakaran Los Angeles. Angin yang kering dan panas diperkirakan terus berembus sehingga semakin memperburuk kebakaran di California di bagian selatan dan utara hingga hari ini.

Para pejabat meminta warga mematuhi perintah evakuasi. “Angin telah berembus. Mereka terus berembus selama tiga hari mendatang. Rumah Anda dapat dibangun lagi, tapi Anda tidak bisa mengembalikan nyawa Anda lagi,” tutur Kepala Departemen Pemadam Kebakaran Los Angeles County Daryl Osby.

Gubernur Jerry Brown meminta Presiden AS Donald Trump mendeklarasikan bencana besar untuk meningkatkan respons darurat dan membantu warga memulihkan diri. Trump mengkritik Pemerintah California dalam hujan tweet akhir pekan ini. Trump menyalahkan buruknya manajemen hutan terkait kebakaran itu.
(don)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8947 seconds (0.1#10.140)