Presiden Baru Meksiko Tegaskan Akan Lawan Pembangunan Tembok Perbatasan

Selasa, 07 Agustus 2018 - 19:38 WIB
Presiden Baru Meksiko...
Presiden Baru Meksiko Tegaskan Akan Lawan Pembangunan Tembok Perbatasan
A A A
MEXICO CITY - Presiden baru Meksiko, Andres Manuel Lopez Obrador menegaskan tidak akan membiarkan satu negarapun mengancam kedualatan negaranya, termasuk ancaman membangun tembok di perbatasan.

Berbicara dalam pertemuan para insinyur Meksiko, Obrador menyatakan akan berusaha untuk menjadikan Meksiko sebagai negara yang kuat, sehingga tidak akan ada satu negarapun yang berani mengancam Meksiko, khususnya terkait dengan perbatasan.

"Tujuan kami adalah menjadikan Meksiko sebagai negara yang kuat. Tidak ada yang akan mengancam kami, bahwa mereka akan menutup atau memusnahkan perbatasan, atau membangun tembok," kata Obrador, seperti dilansir Sputnik pada Selasa (7/8).

Sebelumnya, Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump di depan pendukungnya di Tampa, Florida pada pekan lalu mengatakan bahwa pembangunan sebagian besar tembok di perbatasan dengan Meksiko sudah dimulai.

Dalam pidatonya, Trump menyatakan dana untuk pembangunan tembok itu sudah cair dan pembangunan tahap pertama untuk membangun pembatasan kedua negara itu sedang berlangsung.

"Kami akan memiliki keamanan perbatasan yang luar biasa, yang akan mencakup tembok. Banyak orang tidak tahu bahwa kami telah memulai pembangunan tembok. Kami memiliki USD 1,6 miliar dan kami telah memulai pembangunan sebagian besar tembok," kata Trump.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5522 seconds (0.1#10.140)