Helikopter Turis Jatuh di Grand Canyon, Tiga Tewas

Minggu, 11 Februari 2018 - 11:49 WIB
Helikopter Turis Jatuh di Grand Canyon, Tiga Tewas
Helikopter Turis Jatuh di Grand Canyon, Tiga Tewas
A A A
WASHINGTON - Sebuah helikopter turis jatuh di Grand Canyon, Amerika Serikat (AS), menewaskan tiga orang dan melukai empat lainya. Begitu bunyi laporan yang diturunkan media Arizona dan pernyataan juru bicara penerbangan federal.

Seorang petugas pengiriman untuk Departemen Darurat Hualapai mengatakan helikopter tersebut sedang dalam tur ke Grand Canyon, salah satu tujuan wisata utama AS dan jatuh dengan kedalaman lebih dari 1,6 km.

Ia mengatakan tiga orang tewas dan empat lainnya mengalami luka-luka. Pihak berwenang kemungkinan masih mencari satu atau dua orang korban.

Menurut juru bicara dinas penerbangan federal, Allen Kenitzer helikopter tersebut jatuh dalam keadaan yang tidak diketahui di Grand Canyon dan mengalami kerusakan besar. Helikopter yang jatuh adalah sebuah Eurocopter EC130 dari Airbus.

"Pihak berwenang setempat mengatakan bahwa setidaknya tujuh orang berada di dalam helikopter. Administrasi Penerbangan Federal dan Dewan Keselamatan Transportasi Nasional akan menyelidiki," kata Kenitzer seperti dilansir dari Reuters, Minggu (11/2/2018).
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5879 seconds (0.1#10.140)