Sistem Rudal THAAD AS di Korsel Bisa Picu Perlombaan Rudal

Jum'at, 10 Maret 2017 - 05:57 WIB
Sistem Rudal THAAD AS...
Sistem Rudal THAAD AS di Korsel Bisa Picu Perlombaan Rudal
A A A
MOSKOW - Pemerintah Rusia memperingatkan dampak hebat dari penyebaran sistem rudal pertahanan Terminal High Altitude Area Defense (THAAD) Amerika Serikat (AS) di Korea Selatan (Korsel). Menurut Rusia, sistem rudal pertahanan canggih itu bisa memicu perlombaan rudal yang mengancam stabilitas regional.

Moskow melalui Kementerian Luar Negeri Rusia kembali menenatang pengerahan sistem tameng rudal canggih AS tersebut. China juga telah menyuarakan sikap serupa.

”Perkembangan seperti ini penuh dengan konsekuensi negatif yang paling serius bagi stabilitas strategis internasional dan regional,” bunyi pernyataan Kementerian Luar Negeri Rusia.

“Di wilayah Asia-Pasifik, di mana situasi keamanan tidak nyaman sudah terasa, faktor destruktif telah muncul secara lebih lanjut dan dapat mempersulit masalah nuklir dan masalah lain di semenanjung Korea, serta memicu perlombaan senjata regional yang melibatkan rudal,” lanjut kementerian itu, seperti dikutip dari Russia Today, Jumat (10/3/2017).

Pada hari Selasa lalu, Komando Pasifik AS mengumumkan dimulainya penyebaran sistem rudal pertahanan THAAD di Korsel. Tameng rudal yang tercatat sebagai salah satu yang terkuat di dunia ini sudah tiba di pangkalan udara Osan, di Pyeongtaek, Korsel.

Langkah AS menyebarkan sistem rudal pertahanan THAAD sebagai respons penembakan empat rudal balistik terbaru oleh Korea Utara (Korut) ke Laut Jepang pada hari Senin lalu.

Juru bicara Gedung Putih Sean Spicer mengatakan perilaku Korut itu konsisten dengan sejarah perilaku provokatif rezim Pyongyang.

”Pemerintah (Donald) Trump mengambil langkah-langkah untuk meningkatkan kemampuan kami guna membela (sekutu) terhadap rudal balistik Korut, seperti melalui penyebaran baterai THAAD ke Korsel,” ujar Spicer.
(mas)
Berita Terkait
Rusia-Korea Utara Mesra,...
Rusia-Korea Utara Mesra, AS, Korea Selatan, Jepang Waswas
Korea Utara Marah Korea...
Korea Utara Marah Korea Selatan dan Amerika Serikat Mulai Latihan Militer
China Tuding Amerika...
China Tuding Amerika Serikat Kacaukan Semenanjung Korea
Korea Selatan dan AS...
Korea Selatan dan AS Makin Khawatir, Korea Utara Kini Resmi Memiliki Aliansi Militer
Hubungan Militer Rusia-Korea...
Hubungan Militer Rusia-Korea Utara Mesra, Blinken Prihatin
Korea Utara Bersiap...
Korea Utara Bersiap Ledakkan Jalan-jalan Menuju Korea Selatan
Berita Terkini
Meski Digaji Rp37 Juta,...
Meski Digaji Rp37 Juta, Tentara Israel Mengaku Dieksploitasi dan Risikonya Sangat Berat
36 menit yang lalu
Spanyol dan Portugal...
Spanyol dan Portugal Lumpuh, Kereta Api Macet, Transaksi Hanya dengan Uang Tunai
2 jam yang lalu
Putin Umumkan Gencatan...
Putin Umumkan Gencatan Senjata 3 Hari untuk Perayaan Kemenangan Perang Dunia II
3 jam yang lalu
Pendaki Asal China Mendaki...
Pendaki Asal China Mendaki Gunung Fuji hanya untuk Mencari Ponselnya yang Hilang
4 jam yang lalu
Akibat Ulah Trump, Rakyat...
Akibat Ulah Trump, Rakyat AS Kini Bergantung pada Paylater untuk Belanja Sembako
5 jam yang lalu
Kim Jong-un Janji Bangun...
Kim Jong-un Janji Bangun Monumen bagi Tentaranya yang Gugur di Perang Rusia
5 jam yang lalu
Infografis
Kapasitas Pembangkit...
Kapasitas Pembangkit Listrik Panas Bumi Indonesia Bisa Salip AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved