Via Telepon, Trump dan Sekjen NATO Bahas Masa Depan Aliansi

Sabtu, 19 November 2016 - 08:13 WIB
Via Telepon, Trump dan Sekjen NATO Bahas Masa Depan Aliansi
Via Telepon, Trump dan Sekjen NATO Bahas Masa Depan Aliansi
A A A
BRUSSELS - Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih, Donald Trump, melakukan pembicaraan via telepon dengan Sekretaris Jenderal (Sekjen) NATO, Jens Stoltenberg. Dalam pembicaraan itu, keduanya sepakat tentang pentingnya sebuah aliansi yang abadi.

Kedua pemimpin juga mengatakan kemajuan yang telah dibuat akan terasa lebih adil jika dibagi namun menegaskan masih ada yang harus dilakukan, begitu bunyi pernyataan yang dikeluarkan oleh NATO.

"Baik Presiden AS terpilih dan Sekjen menggarisbawahi pentingnya aliansi NATO dan mambahas bagaimana NATO beradaptasi dengan lingkungan keamanan baru, termasuk untuk melawan ancaman terorisme," kata pernyataan itu seperti dikutip dari Independen, Sabtu (19/11/2016).

Dalam kesempatan itu, Stoltenberg juga menyempatkan mengucapkan selamat kepada Trump atas kemenangannya dalam pemilu AS. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Trump karena telah mengangkat isu anggaran pertahanan selama kampanye.

"Sekretaris Jenderal mengatakan, ia memandang ke depan untuk menyambut Presiden AS terpilih Trump ke Brussels untuk KTT NATO tahun depan guna membahas masa depan dengan Kepala Negara dan Pemerintahan Sekutu," begitu bunyi pernyataan NATO.

Selama masa kampanye Trump telah menyarankan dukungan militer dari AS tergantung pada seberapa banyak sekutu Eropa menghabiskan anggaran pertahanan mereka.

Trump juga menyarankan hubungan yang lebih erat dengan Rusia dan Vladimir Putin. Namun mantan Sekretaris Jenderal NATO mendesak Trump untuk tidak melakukannya, dengan mengatakan hal itu bisa mengarah pada "awal dari akhir" sebuah sistem yang dipimpin AS.

Anders Fogh Rasmussen, yang bertanggung jawab dari aliansi 2009-2014, mengatakan Vladimir Putin hanya menghormati tangan yang tegas dan karena itu Trump harus menunjukkan "kekuatan".
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5589 seconds (0.1#10.140)
pixels