Adopsi Hasil Kongres, Korea Utara Perkuat Senjata Nuklir

Senin, 09 Mei 2016 - 11:32 WIB
Adopsi Hasil Kongres,...
Adopsi Hasil Kongres, Korea Utara Perkuat Senjata Nuklir
A A A
PYONGYANG - Pemerintah Korea Utara (Korut) mengumumkan akan memperkuat kemampuan senjata nuklir untuk pertahanan diri. Langkah itu mengadopsi keputusan kongres Partai Buruh atau partai berkuasa di negara itu.
Pengumuman pemerintah rezim Kim Jong-un itu dirilis kantor berita KCNA, Senin (9/5/2016).

Keputusan kongres Partai Buruh Korut itu muncul saat Pyongyang mendapat tekanan hebat dari banyak negara, termasuk sanksi Dewan Keamanan PBB, setelah pada 6 Januari 2016 lalu Korut menguji coba senjata nuklir jenis bom hidrogen.

Partai Buruh juga memutuskan posisi Korut sebagai "negara bersenjata nuklir yang bertanggung jawab". Hal itu ditegaskan pemimpin Korut Kim Jong-un bahwa negaranya tidak akan menggunakan snejata nuklir jika tidak diserang dengan senjata nuklir.

”Kami secara konsisten akan terus di jalur strategis, secara bersamaan mendorong maju pembangunan ekonomi dan pembangunan kekuatan nuklir dan meningkatkan kekuatan nuklir untuk pertahanan diri baik secara kualitas dan kuantitas selama imperialis bertahan dalam ancaman nuklir mereka dan melakukan praktik sewenang-wenang,” bunyi putusan kongres yang disiarkan KCNA.


Korea Utara telah rutin mengancam Korea Selatan dan sekutu utamanya, Amerika Serikat, yang menuduh merencanakan serangan nuklir.

Kongres Partai Buruh pertama kali digelar dalam 36 tahun. Kongres itu sudah antisipasi oleh pemerintah Korea Selatan dan para ahli yang mempredikasi bahwa kongres digunakan Kim Jong-un untuk lebih mengkonsolidasikan kekuasaan.

Kim menjadi pemimpin Korut pada 2011 setelah kematian ayahnya. Di bawah rezim Kim Jong-un, Korut diyakini para ahli Barat memiliki sekitar 40 kilogram plutonium. Jumlah itu cukup untuk membangun delapan sampai 12 senjata nuklir.
(mas)
Berita Terkait
Disaksikan Kim Jong...
Disaksikan Kim Jong Un, Begini Dahsyatnya Kekuatan Artileri Militer Korea Utara
Penampakan Kapal Selam...
Penampakan Kapal Selam Bersenjata Nuklir Korea Utara Kim Kuk Ok
PBB: Korea Utara Abaikan...
PBB: Korea Utara Abaikan Sanksi Nuklir
Korea Utara Sebut Presiden...
Korea Utara Sebut Presiden Korea Selatan Picu Perang Nuklir
Korea Selatan: Serangan...
Korea Selatan: Serangan Nuklir Jadi Akhir Rezim Korea Utara
Korea Utara Akan Meluncurkan...
Korea Utara Akan Meluncurkan Satelit Baru dan Drone pada 2024
Berita Terkini
27 Jenderal NATO Cs...
27 Jenderal NATO Cs Akan Kumpul di London untuk Persiapan Pengerahan Pasukan ke Ukraina
39 menit yang lalu
Tornado Dahsyat Sapu...
Tornado Dahsyat Sapu Amerika Serikat, 33 Orang Tewas
1 jam yang lalu
Mantan PM Polandia:...
Mantan PM Polandia: NATO Tak Dapat Melawan AS dalam Masalah Ukraina
2 jam yang lalu
Katanya Gencatan Senjata,...
Katanya Gencatan Senjata, tapi Israel Bunuh Lebih dari 150 Orang di Gaza
3 jam yang lalu
Balas Ancaman Rusia,...
Balas Ancaman Rusia, Australia Sebut Putin Monster Tak Bermoral
3 jam yang lalu
NATO Buka Pintu Normalisasi...
NATO Buka Pintu Normalisasi Hubungan dengan Rusia
4 jam yang lalu
Infografis
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved