Baku Tembak Pecah di Ibukota Libya

Sabtu, 19 Maret 2016 - 21:10 WIB
Baku Tembak Pecah di...
Baku Tembak Pecah di Ibukota Libya
A A A
TRIPOLI - Baku tembak antara dua kelompok bersenjata pecah di ibukota Libya, Tripoli. Belum diketahui dengan jelas apa yang menjadi pemicu terjadinya baku tembak tersebut.

Dikutip dari Reuters, Sabtu (19/3/2016), bentrokan bersenjata itu pecah di antara daerah Zawiyat Addahmi dan Bab Azizziya. Belum diketahui kelompok bersenjata yang terlibat dalam bentrokan bersenjata tersebut.

Sejumlah kelompok bersenjata beroperasi sebagai penegak hukum di sejumlah wilayah di Tripoli. Mereka kerap terlibat bentrok dengan angkatan bersenjata pemerintahan Libya yang berpusat di ibukota itu.

Bentrokan itu terkadang dilatarbelakangi oleh perebutan wilayah atau perselisihan pribadi.
Libya terjerembab dalam kekacauan pasca runtuhnya rezim Muammar Gaddafi pada 2011 silam. Sejak saat itu pemerintahan Libya terbelah dua, satu pemerintahan berbasis di Tripoli dan satu pemerintahan lain memilih Tobruk sebagai pusat pemerintahan.

Namun setelah melalui proses negosiasi yang ditengahi oleh PBB, faksi-faksi yang bertikai di Libya mengumumkan pemerintahan persatuan. Pemerintahan ini bertujuan untuk menghentikan kekacauan yang melanda negara itu sejak 2011.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0968 seconds (0.1#10.140)