ISIS Nyatakan Perang dengan Arab Saudi

Jum'at, 18 Desember 2015 - 20:59 WIB
ISIS Nyatakan Perang...
ISIS Nyatakan Perang dengan Arab Saudi
A A A
DAMASKUS - Kelompok teroris Negara Islam Irak Suriah, ISIS, menyatakan perang dengan Arab Saudi pasca negara itu mempelopori terbentuknya koalisi Islam melawan organisasi teroris.

Dalam videonya yang baru dirilis, ISIS memperingatkan Saudi yang telah bekerjasama dengan koalisi 'Tentarar Salib' merujuk pada koalisi pimpinan Amerika Serikat. Mereka juga menantang Arab Saudi untuk menghadapi mereka di Suriah, seperti dikutip dari laman Ynet, Jumat (18/12/2015).

Di akhir video tersebut, ISIS kembali mempertontonkan aksi sadisnya dengan mengeksekusi seseorang yang diklaim telah bekerjasama dengan Arab Saudi sebagai sebuah pesan kepada para pemimpin di Riyadh.

Sebelumnya, Arab Saudi telah mengumumkan terbentuknya koalisi Islam melawan organisasi teroris. Kelompok ini terdiri dari 34 negara Islam dan berbasis di ibukota Arab Saudi, Riyadh.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1262 seconds (0.1#10.140)