Akhir Desember, Trump Temui Netanyahu

Rabu, 09 Desember 2015 - 22:19 WIB
Akhir Desember, Trump...
Akhir Desember, Trump Temui Netanyahu
A A A
YERUSALEM - Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dipastikan akan melakukan pertemuan dengan calon presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Berdasarkan keterangan sumber dalam pemerintah Israel, pertemuan itu rencananya akan digelar 28 Desember mendatang di Yerusalem.

Sumber, yang berbicara dalam kondisi anonim tersebut menuturkan bahwa pertemuan antara Netanyahu dan salah satu calon Presiden AS asal partai Republik itu sudah diatur sejak dua pekan lalu.

Namun, ketika disinggung apa saja yang akan dibahas dalam pertemuan itu, sumber tersebut mengatakan belum mengetahuinya. "Mengenai isi pembicaraan dan berapa lama dia akan berada di Israel saya tidak tahu," ucapnya, seperti dilansir New York Times pada Rabu (9/12).

Trump sendiri saat ini tengah menjadi bulan-bulanan di AS akibat pernyataannya. Penguasaha eksentrik itu menuturkan bahwa pemerintah AS seharusnya melarang umat Muslim untuk memasuki AS.

Pernyataan tersebut mendapat kecaman luas, bahkan pihak Gedung Putih turut mengecam Trump. Gedung Putin menuturkan apa yang diutarakan Trump bertolak belakang dengan nilai-nilai AS, dan atas komentarnya itu Trump bisa dicoret dari daftar calon Presiden AS.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6257 seconds (0.1#10.140)