Pelaku Penikaman di Inggris: Ini untuk Suriah

Minggu, 06 Desember 2015 - 11:36 WIB
Pelaku Penikaman di Inggris: Ini untuk Suriah
Pelaku Penikaman di Inggris: Ini untuk Suriah
A A A
LONDON - Seseorang tidak dikenal melakukan aksi teror di stasiun bawah tanah London, Inggris. Bersenjatakan pisau, ia menikam tiga orang sebelum akhirnya berhasil dilumpuhkan oleh pihak kepolisian menggunakan pistol strum dan menahannya.

Disitir Reuters dari koran Evening Standard London, Minggu (6/12/2015), pelaku dilaporkan sempat meneriakkan kata-kata "ini untuk Suriah". Namun, seorang juru bicara polisi menolak untuk mengomentari laporan tersebut.

Pihak kepolisian London lewat Kepala Counter Terorisme, Richard Walton, menyatakan, serangan tersebut adalah serangan teroris. "Kami mengkategorikan insiden ini sebagai serangan teroris," kata Walton.

Sebelumnya, kelompok ekstrimis ISIS sempat mengeluarkan ancaman akan menyerang Inggris jika parlemen negara itu menyetujui rencana serangan udara ke Suriah. ISIS mengancam akan melakukan aksi teror di sejumlah kota besar di Inggris.

Inggris sendiri sempat merasakan serangan teroris pada bulan Juli 2005. Saat itu, aksi bom bunuh diri menghantam kereta bawah tanah dan sebuah bus. Akibatnya, 52 orang tewas dalam serangan tersebut.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4787 seconds (0.1#10.140)