Kirim 6 Pesawat Tornado, Jerman Akhirnya Ikut Ganyang ISIS

Jum'at, 27 November 2015 - 10:43 WIB
Kirim 6 Pesawat Tornado,...
Kirim 6 Pesawat Tornado, Jerman Akhirnya Ikut Ganyang ISIS
A A A
BERLIN - Jerman akhirnya ikut terlibat dalam aksi militer memerangi kelompok ISIS di Timur Tengah. Angkatan Udara Jerman mengirim antara empat hingga enam pesawat pengintai Tornado untuk membantu militer Prancis memerangi kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS).

Keputusan Jerman itu muncul setelah Presiden Prancis, Francois Hollande meminta Jerman untuk meningkatkan upaya melawan ISIS yang telah mengklaim bertanggung jawab atas rentetan serangan mengerikan di Paris pada bulan ini.

Pesawat-pesawat Tornado Jerman dilengkapi dengan kamera inframerah yang khusus mendeteksi posisi musuh. Jerman juga mengirim kapal untuk melindungi kapal induk Prancis, Charles de Gaulle, yang ditempatkan di Mediterania.

Jerman juga akan memberikan pesawat pengisi bahan bakar udara untuk pesawa jet tempur Perancis. Hal itu disampaikan, Henning Otte, juru bicara bidang pertahanan untuk Partai Uni Demokratik Kristen (CDU) partai pimpinan Kanselir Jerman Angela Merkel.

”Kami tidak hanya akan memperkuat misi pelatihan (untuk milisi Peshmerga Kurdi) di Irak utara, tetapi juga mendorong keterlibatan kami dalam pertempuran melawan teror ISIS teror di Suriah dengan (pesawat) pengintai Tornado,” lanjut Otte seperti dikutip The Local, Jumat (27/11/2015).

”Jerman akan menjadi kontributor yang lebih aktif (untuk kampanye anti-ISIS) dan itu telah sampai sekarang,” imbuh dia.

Tidak hanya mengirim pesawat Tornado, Jerman juga berencana untuk berbagi data satelit intelijen pengintai posisi ISIS dengan Prancis. Kendati demikian, media Jerman yang mengutip pejabat negara setempat menulis bahwa misi Jerman di Suriah diharapkan hanya fokus pada pengintaian terhadap posisi ISIS, bukan terlibat langsung dalam serangan udara.
(mas)
Berita Terkait
Kisah Sana, Perempuan...
Kisah Sana, Perempuan yang Dianggap Menjadi Ancaman Serius bagi Prancis
4 Negara di Eropa Diprediksi...
4 Negara di Eropa Diprediksi Jadi Target Serangan ISIS-Khorasan
ISIS Serbu Penjara Kurdi...
ISIS Serbu Penjara Kurdi Suriah, 25 Tewas
Pemberontak Gelar Serangan...
Pemberontak Gelar Serangan Kejutan Skala Besar di Suriah
ISIS Dituding Curi Ribuan...
ISIS Dituding Curi Ribuan Domba di Suriah untuk Membiayai Sel-sel Teror
Reaksi terhadap Transisi...
Reaksi terhadap Transisi Suriah dan Kekhawatiran Kembalinya ISIS
Berita Terkini
Rusia Tak Menuntut Pemecatan...
Rusia Tak Menuntut Pemecatan Zelensky, Apa Alasannya?
48 menit yang lalu
Polisi Kashmir Ungkap...
Polisi Kashmir Ungkap Para Tersangka Serangan Pahalgam
2 jam yang lalu
10 Paus Gereja Katolik...
10 Paus Gereja Katolik yang Hidup Sezaman dengan Nabi Muhammad
2 jam yang lalu
Siapa Pelaku Pembantaian...
Siapa Pelaku Pembantaian Turis Hindu di Kashmir?
3 jam yang lalu
3 Kota Judi di Kamboja...
3 Kota Judi di Kamboja yang Telan Puluhan Korban Warga Negara Indonesia
4 jam yang lalu
Mengapa Kashmir Jadi...
Mengapa Kashmir Jadi Pusat Ketegangan antara India dan Pakistan?
4 jam yang lalu
Infografis
Tegang, Jet Tempur China...
Tegang, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved