12 Imigran Tenggelam di Lepas Pantai Turki

Sabtu, 17 Oktober 2015 - 21:46 WIB
12 Imigran Tenggelam...
12 Imigran Tenggelam di Lepas Pantai Turki
A A A
ANKARA - Dua belas imigran tenggelam ketika perahu kayu yang mereka tumpangi karam di lepas pantai Turki, saat mereka mencoba berusaha mencapai Yunani. Sementara 25 imigran lainnya berhasil diselamatkan oleh penjaga pantai Turki.

Seperti dikutip AFP dari kantor berita Anatolia, Sabtu (17/10/2015), Penjaga Pantai Turki menemukan mayat dari perahu kayu yang telah berlayar dari kota tepi pantai Turki, Ayvalik, menuju pulau Yunani, Lesbos.

Namun, kantor berita tersebut tidak menyebutkan kebangsaan dari para imigran tersebut. Turki sendiri telah dibanjiri para pengungsi, terutama dari negara tetangganya, Suriah, yang tengah dilanda perang.

Lebih dari 3.000 imigran dan pengungsi telah meninggal ketika mencoba untuk mendarat di Eropa pada tahun ini, sebagian besar dari mereka tenggelam di Laut Mediterania. Dengan banyaknya pengungsi yang gagal untuk mengajukan permintaan suaka setelah tiba di Yunani, pihak imigrasi Uni Eropa mengumumkan akan membagi para pangungsi ke sejumlah tempat pengungsian di Eropa.

Sementara itu, pada Jumat kemarin, Uni Eropa telah mencapai kesepakatan dengan Turki untuk membendung arus imigran yang terus masuk ke Ankara. Brussels akan memberikan bantuan dana untuk mengatasi 2,5 juta warga Suriah yang mengungsi di Turki.
(ian)
Berita Terkait
Banyak Bangunan Ambruk...
Banyak Bangunan Ambruk Saat Gempa, Turki Tahan 180 Orang
Timnas Indonesia Dibungkam...
Timnas Indonesia Dibungkam Inggris 0-3 di Piala Dunia Amputasi
Hikmah di Balik Bencana,...
Hikmah di Balik Bencana, Perbatasan Armenia-Turki Dibuka untuk Pertama Kalinya
Harapan di Tengah Reruntuhan...
Harapan di Tengah Reruntuhan Gempa Dahsyat Turki-Suriah
Jaga Amanah 106 Tahun,...
Jaga Amanah 106 Tahun, Keluarga Palestina Serahkan Uang Tentara Turki Utsmani
Pelepasan Bantuan Kemanusiaan...
Pelepasan Bantuan Kemanusiaan ke Turki
Berita Terkini
Jemaah Masjid di Prancis...
Jemaah Masjid di Prancis Ditikam Puluhan Kali, Polisi Buru Tersangka
53 menit yang lalu
Siapa Lebih Unggul India...
Siapa Lebih Unggul India atau Pakistan dalam Senjata Nuklir?
2 jam yang lalu
India Terlalu Mengekang...
India Terlalu Mengekang Kashmir, Apakah Modi Kena Karma?
3 jam yang lalu
9 Alasan Warisan Progresif...
9 Alasan Warisan Progresif Paus Fransiskus Mengubah Gereja Katolik
4 jam yang lalu
Putin Berulang Kali...
Putin Berulang Kali Mengibuli Banyak Presiden AS, Korban Terbarunya Adalah Trump
7 jam yang lalu
Menhan Pakistan: Jihad...
Menhan Pakistan: Jihad Diciptakan oleh Barat
8 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved