Tukar Tawanan, ISIS Bebaskan Fotografer Suku Kurdi

Sabtu, 26 September 2015 - 21:22 WIB
Tukar Tawanan, ISIS Bebaskan Fotografer Suku Kurdi
Tukar Tawanan, ISIS Bebaskan Fotografer Suku Kurdi
A A A
BEIRUT - Organisasi monitoring media, Reporters Without Borders, melaporkan ISIS telah membebaskan seorang fotografer yang berasal dari suku kurdi. Meski begitu, kelompok ISIS masih menawan seorang reporter suku Kurdi.

Menurut kelompok tersebut, ISIS telah membebaskan Massoud Aqil pada 21 September lalu di bawah kesepakatan dengan Unit Perlindungan Rakyat Kurdi (YPG) yang berhasil merebut sejumlah wilayah milik kelompok ekstrimis itu di Irak.

Pembebasan Aqil tersebut dalam rangka penukaran tawanan diantara kedua belah pihak. Namun, Reporters Without Borders tidak menyatakan berapa banyak tahanan yang dibebaskan dari kedua belah pihak dalam proses penukaran tawanan tersebut.

ISIS sendiri masih menahan seorang reporter yang diidentifikasi sebagai Farhad Hamo. Massoud Aqil dan Farhad Hamo diketahui adalah wartawan yang berkerja untuk televisi Rudaw yang berbasis di Kurdistan, Irak, seperti dikutip dari laman Reuters, Sabtu (26/9/2015).

Pembebasan tawanan ini bukan pertama kalinya dilakukan oleh kelompok yang kerap bertindak brutal dalam mengeksekusi setiap pejuang ataupun warga sipil yang berhasil mereka tangkap. Pada bulan Agustus lalu, 22 umat Kristen yang diculik dari desa-desa sebelah timur laut Suriah telah di bebaskan.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3303 seconds (0.1#10.140)