Pusat Penampungan Imigran di Jerman Dibakar

Minggu, 20 September 2015 - 21:06 WIB
Pusat Penampungan Imigran di Jerman Dibakar
Pusat Penampungan Imigran di Jerman Dibakar
A A A
FRANKFURT - Pihak kepolisian Jerman mengatakan pusat penampungan imigran yang berada di barat daya negara itu telah diserang dan dibakar. Namun, pihak kepolisian mengaku tidak melihat seorang pun di lokasi kejadian.

Kepolisian kota Heilbronn mengatakan, akibat serangan itu, lokasi yang berupa gedung olah raga tersebut tidak bisa digunakan untuk menampung para imigran seperti dikutip dari laman Reuters, Minggu (20/9/2015).

Serangan ini terjadi pasca anggota senior parlemen Jerman meminta agar diterapkan aturan yang ketat terhadap pencari suaka. "Mereka tidak dalam bahaya dan harus meninggalkan Jerman secepat mungkin. Kami harus mengatur prioritas yang jelas. Kita perlu energi dan sumber daya untuk menghidupi mereka yang melarikan diri dari perang dan penganiayaan," ujar Gerda Hasselfeldt.

Serangan terhadap instalasi penampungan para imigran tidak terjadi kali ini saja. Pada bulan Agustus lalu, serangan serupa juga terjadi sebagai bentuk protes terhadap kebijakan pemerintah Jerman untuk menampung para imigran.

Sementara itu, pihak kepolisian mengatakan terjadi penurunan jumlah imigran yang memasuki Jerman pada hari Sabtu kemarin yaitu hanya 1.710 orang. Jumlah ini turun dibanding pada hari sebelumnya yang mencapai 1.985 orang.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6138 seconds (0.1#10.140)