Dalai Lama Desak Suu Kyi Bertindak untuk Rohingya

Kamis, 28 Mei 2015 - 10:34 WIB
Dalai Lama Desak Suu...
Dalai Lama Desak Suu Kyi Bertindak untuk Rohingya
A A A
LHASA - Dalai Lama, pemimpin spiritual Tibet, mendesak pemimpin oposisi Myanmar, Aung San Suu Kyi, bertindak untuk menolong warga minoritas Muslim Rohingya yang teraniaya di Rakhine, Myanmar. Desakan itu disampaikan sebagai tokoh yang sama-sama menerima hadiah Nobel Perdamaian.

Suu Kyi telah jadi sorotan dunia, karena bungkam melihat ribuan warga Rohingya melarikan diri dengan perahu ke perairan Asia Tenggara karena teraniaya oleh warga Budha yang merupakan warga mayoritas di Myanmar.

Sejumlah pihak telah menduga bungkamnya Suu Kyi karena menjelang Pemilu November 2015 mendatang. Dalai Lama mengaku sudah dua kali berbicara kepada Suu Kyi sejak 2012 untuk menolong warga Rohingya, tapi sampai saat ini wanita yang dianggap “pahlawan” demokrasi di Myanmar itu masih bungkam.

”Ini sangat menyedihkan. Di Burma (Myanmar), saya berharap Aung San Suu Kyi, sebagai pemenang Nobel, bisa melakukan sesuatu," katanya kepada surat kabar Australia, Kamis (28/5/2015), dalam sebuah wawancara menjelang kunjungannya ke Australia pekan depan.

”Saya bertemu dengannya dua kali, pertama di London dan kemudian Republik Ceko. Saya sebutkan tentang masalah ini dan dia bilang dia menemukan beberapa kesulitan, bahwa hal-hal itu tidak sederhana, tetapi sangat rumit,” ujar Dalai Lama. ”Tapi terlepas dari itu saya merasa dia bisa melakukan sesuatu.”

Menurut Dalai Lama yang nasibnya juga menjadi pengungsi di Himalaya, kasus Rohingya telah membuat dunia bertanya-tanya, kenapa tidak menolong warga yang teraniaya itu.

”Ini tidak cukup. Ada sesuatu yang salah dengan cara manusia berpikir. Pada akhirnya kita kurang peduli terhadap orang lain, kehidupan dan kesejahteraan orang lain,” imbuh Dalai Lama, seperti dilansir Channel News Asia.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1065 seconds (0.1#10.140)