Gagal Isolasi, AS Kembali Jalin Kerjasama dengan Rusia

Selasa, 12 Mei 2015 - 20:46 WIB
Gagal Isolasi, AS Kembali...
Gagal Isolasi, AS Kembali Jalin Kerjasama dengan Rusia
A A A
MOSKOW - Kunjungan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Jhon Kerry ke Rusia, menurut laporan media Jerman, DWN, adalah tanda rasa frustasi AS dalam upaya mengisolasi Rusia. Menurut laporan DWN, AS mencoba langkah baru dengan kembali berusaha menjalin kerjasama dengan Negeri Beruang Merah itu.

"Pertemuan tak terduga (antara Kerry dan Presiden Rusia Vladimir Putin) menunjukan bahwa AS membutuhkan kerjasama dengan Rusia dan menunjukan bahwa Rusia tidak bisa diisolasi dari kelompok politik besar," bunyi laporan DWN, seperti dilansir Sputnik pada Selasa (12/5/2015).

Menurut DWN, banyak pihak yang terkejut dengan pertemuan antara Kerry dan Putin yang berlangsung siang tadi. "Ini menujukan sebuah perubahan yang signifikan dalam diplomasi AS-Rusia," sambungnya.

AS, yang sebelumnya hanya menyebut Rusia sebagai kekuatan besar di kawasan Eropa timur mulai menyadari kekuatan sebenarnya dari negara pecahan Soviet tersebut. Tanpa kehadiran Rusia, AS seperti kebingungan untuk bisa menangani berbagai macam isu yang ada di dunia saat ini.

Kerry sendiri tiba di Sochi, Rusia pada kemarin sore waktu setempat. Selain melakukan pertemuan dengan Putin, Kerry dijadwalkan akan melakukan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov dan beberapa pejabat Rusia lainnya.

Juru bicara Departemen Luar Negeri AS, Marie Harf menyatakan kunjungan Kerry ke Rusia merupakan bagian upaya langsung AS untuk menjaga jalur komunikasi langsung dengan para pejabat senior Rusia.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1119 seconds (0.1#10.140)