Israel Lanjutkan Pembangunan di Tanah Palestina, Saudi Murka

Selasa, 24 Januari 2017 - 17:15 WIB
Israel Lanjutkan Pembangunan di Tanah Palestina, Saudi Murka
Israel Lanjutkan Pembangunan di Tanah Palestina, Saudi Murka
A A A
RIYADH - Pemerintah Arab Saudi melemparkan kecaman keras atas keputusan Israel yang melanjutkan pembangunan di tanah Palestina. Israel berencana membangun ratusan pemukiman baru di Yerusalem timur.
Kecaman itu disampaikan pemerintah Saudi dalam pertemuan kabinet yang dipimpin oleh pemimpin Saudi Raja Salman bin Abdul Aziz. Pertemuan itu berlangsung di Yamamah Palace di Riyadh.
"Kami mengecam kegiatan permukiman tidak sah di wilayah Palestina yang diduduki dan semua upaya yang melemahkan hak Palestina untuk mendapatkan kedaulatan penuh atas kota Yerusalem," bunyi pernyataan pemerintah Saudi, seperti dilansir Aawsat pada Selasa (24/1).
Sebelumnya, ketua perencanaan dan pembangunan Israel di Yerusalem, Meir Turgeman mengatakan, pihaknya akan membangun setidaknya 500 unit pemukiman baru di Yerusalem timur. Pembangunan ini akan tersebar di tiga lingkungan, yakni Pisgat Zeev, Ramat Shlomo dan Ramot.
Sementara itu, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengatakan, dalam waktu dekat akan mengumumkan konstruksi yang luas di blok permukiman di Yudea dan Samaria. "Di bawah visi saya, semua pemukiman akan berada di bawah kedaulatan Israel," ucapnya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5069 seconds (0.1#10.140)