AS Hancurkan Radar Houthi, Iran Kirim Kapal Perang ke Yaman

Kamis, 13 Oktober 2016 - 23:33 WIB
AS Hancurkan Radar Houthi,...
AS Hancurkan Radar Houthi, Iran Kirim Kapal Perang ke Yaman
A A A
TEHERAN - Komadan Angkatan Laur Republik Iran menyatakan Teheran telah mengerahkan armada kapal perangnya ke Teluk Aden. Irah mengerahkan armada kapal perangnya setelah kapal perang Amerika Serikat (AS) menghancurkan tiga situs radar milik pemberontak Houthi.

Laksamana Habibollah Sayyari mengatakan Angkatan Laut Iran telah mengirim kapal perang ke perairan internasional untuk misi yang mencakup daerah lepas pantai selatan Yaman. Wilayah ini adalah rute perdagangan maritim tersibuk di dunia.

"Armada akan memberikan keamanan laut untuk kapal Iran dan melindungi kepentingan Iran di laut lepas. Armada 34 terdiri dari kapal logistik Bushehr dan kapal perusak Alborz, dan akan melakukan misi selama tiga bulan," kata Sayyari seperti dikutip dari Russia Today, Kamis (13/10/2016).

Sayyari mengatakan armada berangkat dari kota pelabuhan selatan Bandar Abbas di Iran. Namun ia menolak jika pengerahan armada laut Iran itu untuk campur tangan dalam konflik di Yaman.

Sebelumnya kapal perang destroyer AS, USS Nitze, menghancurkan tiga situs radar kelompok pemberontak Houthi Yaman dengan rudal Tomahawk. Pentagon menyatakan serangan rudal ini sebagai balasan setelah kapal perang AS, USS Mason, jadi target serangan rudal yang ditembak dari wilayah yang dikuasai Houthi.
(ian)
Berita Terkait
Iran Kesal Dituduh Terlibat...
Iran Kesal Dituduh Terlibat dalam Serangan Drone Houthi Yaman
Pompeo Sebut AS Sita...
Pompeo Sebut AS Sita Kapal Bawa Senjata Iran ke Yaman
AS dan Inggris Bombardir...
AS dan Inggris Bombardir Yaman, Ini Reaksi Dunia Internasional
AS Jatuhkan Sanksi kepada...
AS Jatuhkan Sanksi kepada Dua Komandan Houthi
Iran Sebut AS Tuai Keuntungan...
Iran Sebut AS Tuai Keuntungan dari 'Bisnis Darah' di Timur Tengah
Mengapa 6 Pesawat Pengebom...
Mengapa 6 Pesawat Pengebom Nuklir B-2 Amerika Serikat Muncul di Pulau Terpencil?
Berita Terkini
Senator Jerman Juluki...
Senator Jerman Juluki Tesla Mobil Nazi, Elon Musk Makin Dibenci di Eropa
30 menit yang lalu
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
1 jam yang lalu
Ukraina Tekan Italia...
Ukraina Tekan Italia Gelar KTT di Sela-sela Pemakaman Paus Fransiskus
2 jam yang lalu
10 Kelemahan Militer...
10 Kelemahan Militer AS dan 4 Cara China Menang Perang dengan Mudah
2 jam yang lalu
Houthi Yaman Tembak...
Houthi Yaman Tembak Jatuh 7 Drone AS Senilai Rp3,4 Triliun dalam 6 Pekan
3 jam yang lalu
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
9 jam yang lalu
Infografis
Tegang, Jet Tempur China...
Tegang, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved