Turki Pecat Hampir 1.400 Personil Militer

Minggu, 31 Juli 2016 - 16:22 WIB
Turki Pecat Hampir 1.400 Personil Militer
Turki Pecat Hampir 1.400 Personil Militer
A A A
ANKARA - Operasi pembersihan di tubuh militer Turki terus berlangsung pasca kudeta berdarah yang gagal. Terbaru, hampir 1.400 personil militer dipecat.

Sedikitnya 1.389 personil dari angkatan bersenjata yang menjadi tersangka mempunyai hubungan dengan ulama Turki yang berbasis di Amerika Serikat (AS), Fethullah Gulen, dipecat. Pemerintah Turki menuding Gulen adalah dalang kudeta yang gagal seperti dikutip Reuters dari kantor berita Anadolu, Minggu (31/7/2016).

Meski begitu, Anadolu tidak memberikan rincian terkait pemecatan ribuan personil tentara itu. Laporan ini muncul beberapa jam setelah Presiden Tayyip Erdogan berencana beberapa perubahan pada angkatan bersenjata.

Sejumlah perubahan yang dilakukan oleh Erdogan termasuk menutup akademi militer dan sejumlah langkah yang dirancang untuk membawa militer secara tegas berada di bawah kendali pemerintah.

Turki menyalahkan pengikut Fethullah Gulen, seorang ulama dan tokoh oposisi yang telah tinggal di pengasingannya di AS selama bertahun-tahun, atas kudeta yang gagal pada 15-16 Juli lalu. Namun, Gulen dengan tegas membantah dan bahkan mengutuk aksi yang menewaskan ratusan warga Turki itu.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4318 seconds (0.1#10.140)