Legenda Jurnalis TV Amerika Barbara Walters Meninggal pada Usia 93 Tahun

Sabtu, 31 Desember 2022 - 15:47 WIB
loading...
Legenda Jurnalis TV...
Barbara Walters, legenda jurnalis televisi Amerika Serikat, meninggal pada usia 93 tahun. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Legenda jurnalis televisi (TV) perempuan Amerika Serikat (AS) , Barbara Walters, meninggal pada usia 93 tahun, Jumat malam waktu Amerika.

Dialah yang menjungkirbalikkan industri pers televisi yang didominasi pria, di mana dia menjadi perempuan pertama yang membawakan acara berita malam di TV Amerika Serikat.

Kematian Walters disampaikan perusahaan lama tempatnya bekerja, ABC.

Walters mewawancarai sejumlah presiden AS, pemimpin asing seperti Anwar Sadat dan Fidel Castro, dan selebritas "daftar A" dalam karier yang sangat sukses selama lima dekade—menjadi batu ujian budaya Amerika dalam prosesnya.

ABC tidak memberikan penyebab kematian atau mengatakan di mana Walters meninggal.

Walters memenangkan 12 penghargaan Emmy. Dia pensiun dari televisi setelah mengundurkan diri pada tahun 2014 dari program "The View" yang dia luncurkan pada tahun 1997.



Walters membuat template yang banyak disalin untuk wawancara politik dan selebriti terkenal—dan merintis jalan bagi perempuan dalam industri yang dijalankan oleh pria paruh baya kulit putih.

"Betapa bangganya saya hari ini ketika saya melihat semua perempuan muda membuat dan melaporkan berita," kata Walters pada penampilan terakhirnya di "The View".

"Jika saya melakukan sesuatu untuk membantu hal itu terjadi, itu adalah warisan saya," imbuh dia saat itu, sebagaimana dilansir AFP, Sabtu (31/12/2022).
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1153 seconds (0.1#10.140)