Perang Ekonomi dengan Rusia, Politisi Jerman Sebut Pemerintahnya Terbodoh di Eropa

Sabtu, 10 September 2022 - 13:29 WIB
loading...
Perang Ekonomi dengan...
Sahra Wagenknecht, politisi sayap kiri Jerman yang sebut pemerintahnya terbodoh di Eropa karena terlibat perang ekonomi besar-besaran dengan Rusia. Foto/REUTERS
A A A
BERLIN - Seorang anggota Parlemen Jerman mengecam pemerintahnya dengan menyebutnya sebagai "pemerintah terbodoh" di Eropa karena terseret dalam perang ekonomi besar-besaran dengan Rusia .

Sahra Wagenknecht, politisi sayap kiri, mengatakan Rusia adalah pemasok energi utama Jerman. Dengan demikian, perang ekonomi dengan Moskow akan merugikan Berlin.

Berpidato di Bundestag atau Parlemen, mantan co-chair Partai Die Linke tersebut mendesak diakhirinya sanksi anti-Rusia dan pengunduran diri Wakil Kanselir yang juga Menteri Ekonomi, Robert Habeck.

Wagenknecht menggambarkan invasi Moskow terhadap Ukraina sebagai kejahatan, namun sanksi anti-Rusia menjadi tindakan fatal bagi Jerman.



"Dengan harga energi di luar kendali, ekonomi negara ini akan segera hanya menjadi pengingat masa lalu yang indah," katanya, yang mendesak untuk membatalkan pembatasan dan terlibat dalam pembicaraan dengan Rusia.

“Kami benar-benar memiliki pemerintahan terbodoh di Eropa,” lanjut dia.

"Masalah terbesar adalah gagasan muluk Anda untuk meluncurkan perang ekonomi yang belum pernah terjadi sebelumnya melawan pemasok energi terpenting kita," lanjut dia, yang ditujukan pada Habeck.

“Gagasan bahwa kita menghukum [Presiden Rusia Vladimir] Putin dengan memiskinkan jutaan keluarga di Jerman dan menghancurkan industri kita sementara Gazprom menghasilkan rekor keuntungan—betapa bodohnya itu?” lanjut Wagenknecht bertanya-tanya.

Pidato kontroversial itu mendapat reaksi yang cukup beragam, di mana pernyataan Wagenknecht mendapat tepuk tangan meriah di Bundestag dari anggota Parlemen dari kubu politik yang berlawanan, termasuk anggota Partai Alternatif untuk Jerman (AFD).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Putin Tiba-tiba Bersedia...
Putin Tiba-tiba Bersedia Berunding dengan Ukraina, Ada Apa?
Mengganti Senjata Nuklir...
Mengganti Senjata Nuklir AS Jadi Tantangan Rumit bagi Eropa
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Biak Papua
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur Siluman F-35 AS Dibatalkan, Ini Alasannya
Jerman Tak Siap Hadapi...
Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia, Ini Sebabnya
Media AS Sebut Kyiv...
Media AS Sebut Kyiv sebagai Wilayah Rusia, Ukraina Marah
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim Bakal Diinvasi Rusia Beberapa Tahun Lagi
Terbitkan Sertifikat...
Terbitkan Sertifikat Resmi, Vatikan Ungkap Penyebab Kematian Paus Fransiskus
Heboh Video Rekayasa...
Heboh Video Rekayasa AI Masjid Al Aqsa Dibom, Picu Kecaman Global
Rekomendasi
Kejati Lampung Tetapkan...
Kejati Lampung Tetapkan 2 Tersangka Korupsi Pembangunan Jalan Tol, Kerugian Negara Rp2 Miliar
Prestasi Timnas Indonesia...
Prestasi Timnas Indonesia di Piala Asia di Semua Level Usia: Garuda Menyala
Wamen Angga Raka dan...
Wamen Angga Raka dan Juri Ardiantoro Diusulkan Jadi Jubir Presiden
Berita Terkini
Berapa Gaji Paus Fransiskus?...
Berapa Gaji Paus Fransiskus? Ternyata Selama Ini Disumbangkan
29 menit yang lalu
5 Paus dengan Jabatan...
5 Paus dengan Jabatan Tersingkat, Ada yang Tak Genap 2 Minggu
43 menit yang lalu
Para Kardinal Bertemu...
Para Kardinal Bertemu Tetapkan Tanggal Pemakaman Paus Fransiskus dan Bahas Pemilihan Paus Baru
1 jam yang lalu
ATM Emas Ini Viral,...
ATM Emas Ini Viral, Perhiasan Dilebur dan Menghasilkan Uang dalam 30 Menit
1 jam yang lalu
Seorang Istri Sebar...
Seorang Istri Sebar Video Perselingkuhan Suami, tapi Digugat Sang Wanita Simpanan
2 jam yang lalu
Intelijen Amerika: Serangan...
Intelijen Amerika: Serangan Militer AS Sudah Tewaskan 500 Milisi Houthi
3 jam yang lalu
Infografis
Tentara China Ikut Perang...
Tentara China Ikut Perang Bantu Rusia Melawan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved