China-Thailand Mulai Latihan Gabungan Angkatan Udara

Minggu, 14 Agustus 2022 - 22:30 WIB
loading...
China-Thailand Mulai...
China-Thailand Mulai Latihan Gabungan Angkatan Udara. FOTO/Anadolu Agency
A A A
BANGKOK - Thailand dan China memulai latihan gabungan Angkatan Udara pada Minggu (14/8/2022). Ini merupakan latihan gabungan pertama dalam beberapa tahun, setelah jeda yang disebabkan oleh pandemi COVID-19.

Latihan "Falcon Strike" dilakukan setelah latihan militer terbesar China di sekitar Taiwan, yang dilakukan sebagai pembalasan atas kunjungan Ketua DPR Amerika Serikat Nancy Pelosi di Taiwan.



"Falcon Strike, yang berlangsung dari 14 Agustus hingga 25 Agustus di timur laut negara itu, dimaksudkan untuk memperkuat hubungan dan pengertian dengan China,” jelas Kepala Angkatan Udara Thailand, Marshall Prapas Sornchaidee, seperti dikutip dari Reuters.

Kontingen China yang berkunjung akan mencakup jet tempur, pembom, dan pesawat peringatan dini udara (AEW), kata kementerian pertahanan di Beijing pekan lalu.

Ditambahkan pula bahwa latihan tersebut akan melibatkan pelatihan untuk "dukungan udara, serangan terhadap target darat, dan penyebaran pasukan skala kecil dan besar". Latihan angkatan udara Thailand-Tiongkok diadakan secara rutin sejak 2015 hingga pandemi melanda.



Washington telah menyatakan keprihatinan yang semakin besar atas ketegasan China di kawasan Pasifik, dan pekan lalu meluncurkan latihan "Super Garuda Shield" di Indonesia bersama sekutunya.

Thailand, yang berusaha untuk memperkuat hubungan pertahanannya dengan China, dan merupakan salah satu negara pertama yang membeli perangkat keras Angkatan Laut China di bawah kesepakatan yang diselesaikan pada tahun 2017.

Namun, pada tahun 2020, kesepakatan senilai USD724 juta untuk dua kapal selam buatan China ditunda setelah protes publik. Perselisihan lebih lanjut tentang mesin kapal mungkin membuat pengiriman didorong kembali ke 2024, media lokal melaporkan bulan ini.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Putin dan Netanyahu...
Putin dan Netanyahu Absen di Pemakaman Paus Fransiskus, Beijing Tetap Bungkam, Kenapa?
Konvoi Ambulans Ditembaki,...
Konvoi Ambulans Ditembaki, Sentimen Anti-China Meningkat di Myanmar
10 Kelemahan Militer...
10 Kelemahan Militer AS dan 4 Cara China Menang Perang dengan Mudah
Kekuatan Militer Kamboja,...
Kekuatan Militer Kamboja, Kecil tapi Tak Bisa Diremehkan
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer AS vs China 2025, Dua Superpower yang Berseteru
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia, Bagai Langit dan Bumi?
Profil Victor Gao, Analis...
Profil Victor Gao, Analis yang Sebut China Bisa Hidup 5.000 Tahun Lagi Meski Ditekan AS
Berhasil Bebaskan Kursk,...
Berhasil Bebaskan Kursk, Rusia Akhirnya Akui Kerahkan Tentara Korut dalam Perang Lawan Ukraina
Presiden Filipina Marcos...
Presiden Filipina Marcos Jr Teken UU Pemakaman Islam, RS Dilarang Tahan Jenazah Muslim
Rekomendasi
Conor Benn Ungkap Cedera...
Conor Benn Ungkap Cedera Mengerikan Chris Eubank Jr usai Duel Sengit: Dia Patah Rahang
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
Berita Terkini
Siapa Hussein al-Sheikh?...
Siapa Hussein al-Sheikh? Calon Kuat Pemimpin Palestina yang Dituding sebagai Tangan Kanan Zionis
1 jam yang lalu
Antisipasi Invasi Musuh...
Antisipasi Invasi Musuh Bebuyutan, Negara Tetangga Rusia Ingin Membentuk Tentara Terkuat
2 jam yang lalu
Mengapa Paus Fransiskus...
Mengapa Paus Fransiskus Tidak Dimakamkan di Vatikan?
2 jam yang lalu
Mobil Tabrak Kerumunan...
Mobil Tabrak Kerumunan Warga di Festival Hari Lapu Lapu di Vancouver
3 jam yang lalu
Perempuan yang Klaim...
Perempuan yang Klaim Jadi Budak Seks Pangeran Andrew dan Epstein Tewas Bunuh Diri
4 jam yang lalu
Viral, Profesor Ini...
Viral, Profesor Ini Gunakan Drone untuk Cegah Mahasiswa Menyontek selama Ujian
4 jam yang lalu
Infografis
Tegang, Jet Tempur China...
Tegang, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved