Uskup New York Dirampok Saat Kebaktian Live, Perhiasan Senilai Rp15 Miliar Lenyap

Selasa, 26 Juli 2022 - 21:07 WIB
loading...
A A A
Whitehead mencatat keyakinannya bahwa perampokan bisa saja didorong sebagian oleh "pers yang buruk" setelah keputusannya membantu Andrew Abdullah (25).

Abdullah ditangkap sehubungan dengan kematian Daniel Enriquez, pegawai Goldman Sachs berusia 48 tahun.

Abdullah diduga secara acak menembak Enriquez dalam serangan tak beralasan di dalam kereta Q yang bergerak pada 22 Mei.

Dia didakwa dengan pembunuhan tingkat dua dan kepemilikan senjata secara kriminal dan mengaku tidak bersalah.

Uskup itu juga mengecam mereka yang menganggap dia "mencolok." Dia berbicara tentang para pengkritik yang "akan senang, karena mereka merasa itu mencolok, 'Mereka menunjukkan ini. Mereka menunjukkan itu,'" ujar dia dalam video.

"Dan tidak apa-apa. Tapi saya berterima kasih kepada Tuhan karena telah memberkati saya," papar dia.

Beberapa unggahan media sosial uskup menunjukkan pakaian atau perhiasan yang mahal atau terlihat mahal.

"Kadang-kadang, ketika Anda adalah seorang uskup yang dikenal, itu adalah hadiah dan kutukan ketika Anda memiliki status selebritas yang dikenal," ungkap dia sebelumnya dalam video.

Dia menjelaskan, "Musuh telah menyerang Leaders of Tomorrow International Ministries untuk beberapa waktu sekarang."

Dia mengatakan, telah mendengar dari begitu banyak kepala polisi dan inspektur setelah serangan itu, dan berterima kasih kepada Wali Kota New York Eric Adams karena "menjangkau saya, memastikan saya baik-baik saja."
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1907 seconds (0.1#10.140)