China Beri Peringatan Keras pada AS Soal Penjualan Senjata ke Taiwan

Selasa, 19 Juli 2022 - 09:05 WIB
loading...
A A A
Pentagon mengungkapkan pada Jumat bahwa Departemen Luar Negeri AS telah menyetujui transaksi tersebut, yang bernilai hingga USD108 juta. Namun, itu belum menerima persetujuan Kongres.

Paket bantuan militer akan mencakup suku cadang untuk tank dan kendaraan tempur lainnya, serta layanan dukungan teknis dan logistik yang disediakan pemerintah AS dan kontraktornya, untuk meningkatkan interoperabilitas militer Taiwan dengan pasukan Amerika dan sekutu lainnya, menurut Badan Kerjasama Pertahanan Keamanan AS.

Juru bicara Departemen Luar Negeri Ned Price menepis kekhawatiran China, dengan mengklaim pada Senin bahwa AS memiliki kewajiban tertentu untuk memasok Taiwan dengan sarana yang diperlukan untuk "mempertahankan diri."

“Di bawah Undang-Undang Hubungan Taiwan, kami menyediakan layanan pertahanan Taiwan yang diperlukan untuk memungkinkan Taiwan mempertahankan kemampuan pertahanan diri yang memadai. Ini adalah sesuatu yang telah dilakukan oleh pemerintahan berturut-turut. Ini sepenuhnya konsisten dengan kebijakan One China kami,” ujar Price.

Taiwan telah diperintah kaum nasionalis yang melarikan diri ke pulau itu pada 1949 setelah kalah perang saudara di daratan China.

Beijing menganggap pulau berpenduduk 23,5 juta itu sebagai bagian dari wilayahnya sendiri, di bawah kebijakan Satu China.

China baru-baru ini meningkatkan aktivitas militer maritim dan udaranya di sekitar pulau itu, dengan mengatakan ini diperlukan untuk mencegah “kegiatan kolusi” antara “pasukan kemerdekaan Taiwan” dan pemerintah AS.

Sementara menyetujui kebijakan Satu China di atas kertas, Washington mempertahankan hubungan tidak resmi yang kuat dengan Taipei, menjual senjata ke pulau itu dan secara diam-diam mendorong upaya untuk kedaulatan.

Beijing telah berulang kali mengecam kontak semacam itu sebagai provokasi dan campur tangan dalam urusan internal China.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1168 seconds (0.1#10.140)