Israel Hendak Caplok Tepi Barat: Dunia Menentang, AS Beri Lampu Hijau

Kamis, 25 Juni 2020 - 03:32 WIB
loading...
Israel Hendak Caplok...
Seorang anak kecil membawa bendera Palestina di wilayah Nablus, Tepi Barat. Wilayah itu akan dianeksasi oleh Israel. Foto/REUTERS/Mohamad Torokman
A A A
NEW YORK - Komunitas internasional termasuk Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dan Eropa dan dunia Arab menentang rencana Israel mencaplok tanah Palestina di Tepi Barat. Sebaliknya, Amerika Serikat (AS) memberi lampu hijau persetujuan.

PBB, Eropa dan dunia Arab memperingatkan Israel akan menghancurkan perdamaian jika nekat menjalankan rencana aneksasi wilayah Palestina tersebut.

Satu minggu sebelum Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu diperkirakan akan memulai proses aneksasi, sebuah sesi Dewan Keamanan PBB memberikan kesempatan terakhir bagi komunitas internasional untuk mendesaknya untuk mengubah arah.

"Saya meminta pemerintah Israel untuk membatalkan rencana pencaplokannya," kata Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres dalam konferensi virtual, seperti dikutip AFP, Kamis (25/6/2020).

Koordinator PBB untuk Timur Tengah, Nickolay Mladenov, mengatakan pencaplokan itu dapat mengubah sifat hubungan Israel-Palestina. (Baca: Israel Siap Caplok Lembah Jordan, Orang Palestina Tak Diberi Kewarganegaraan )

"Ini berisiko meningkatkan upaya internasional lebih dari seperempat abad dalam mendukung negara masa depan Palestina yang hidup dalam perdamaian, keamanan dan saling (memberikan) pengakuan dengan Negara Israel," katanya.

Tujuh negara Eropa—Belgia, Inggris, Estonia, Prancis, Jerman, Irlandia dan Norwegia—dalam sebuah pernyataan bersama memperingatkan bahwa aneksasi akan sangat merusak prospek untuk melanjutkan kembali proses perdamaian Timur Tengah.

"Di bawah hukum internasional, pencaplokan akan memiliki konsekuensi bagi hubungan dekat kami dengan Israel dan tidak akan diakui oleh kami," bunyi pernyataan tersebut.

Sekretaris Jenderal Liga Arab Ahmed Aboul Gheit mengatakan pencaplokan tanah Palestina oleh Israel akan menghancurkan prospek perdamaian di masa depan dan mengancam stabilitas regional.

AS Bela Netanyahu
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Trump Puji Presiden...
Trump Puji Presiden Suriah: Pria yang Menarik dan Tangguh
Iran Terbuka untuk Pembatasan...
Iran Terbuka untuk Pembatasan Pengayaan Uranium Sementara
Bertemu Putra Mahkota...
Bertemu Putra Mahkota Arab Saudi, Trump akan Cabut Semua Sanksi AS pada Suriah
Arab Saudi Teken Kesepakatan...
Arab Saudi Teken Kesepakatan Lebih dari Rp4.982 Triliun dengan AS
Di Arab Saudi, Trump...
Di Arab Saudi, Trump Tegaskan Warga Gaza Berhak Dapat Masa Depan yang Jauh Lebih Baik
Lebih dari 550 Eks Pejabat...
Lebih dari 550 Eks Pejabat Israel Desak Trump Akhiri Perang Gaza
Jadi Presiden Uni Parlemen...
Jadi Presiden Uni Parlemen Negara OKI, Puan Janji Perjuangkan Kemerdekaan Palestina
AS dan Indonesia Gelar...
AS dan Indonesia Gelar Misi Investigasi Cari Anggota Militer Amerika yang Hilang Saat PD II
Artis Hollywood dan...
Artis Hollywood dan Tokoh Film Dunia Ramai-Ramai Kecam Genosida Israel di Gaza
Rekomendasi
Pendaki Disabilitas...
Pendaki Disabilitas Anggi Wahyuda Akan Taklukkan Everest, Menpora: Kami Dukung!
Geger Pernyataan Menkes:...
Geger Pernyataan Menkes: Pria Bercelana 33 Inci Umur Lebih Pendek? Bongkar Fakta Obesitas yang Lebih Mengerikan!
UGM Siap Ladeni Gugatan...
UGM Siap Ladeni Gugatan Polemik Ijazah Jokowi
Berita Terkini
Bagaimana Pakistan Mengembangkan...
Bagaimana Pakistan Mengembangkan Sistem Pertahanan ABC Mengalahkan India?
Dulu India Jadi Pendukung...
Dulu India Jadi Pendukung Palestina, tapi Perang Pakistan Mengubah Segalanya
Ini Peran Israel dalam...
Ini Peran Israel dalam Memperkeruh Perang India dan Pakistan
Siapa Peter Fitzek?...
Siapa Peter Fitzek? Pemimpin Ekstremis yang Mengaku sebagai Raja Kerajaan Jerman
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Umat Muslim di Pakistan Vs India
Ini Cara Unik Pangeran...
Ini Cara Unik Pangeran MBS Menyenangkan Donald Trump
Infografis
Israel Marah, Rudal...
Israel Marah, Rudal Houthi Sukses Serang Bandara Ben Gurion
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved